HBA dan Joncik Tampil Maksimal di Debat Publik PSU Empat Lawang

Debat Kandidat Pilkada Empat Lawang 2025 Berlangsung Dinamis, Dua Paslon Adu Gagasan untuk Daerah Lebih Sejahtera. -Foto: Ist.-

Menurut Joncik, peningkatan kualitas sumber daya manusia harus berjalan seiring dengan masuknya investasi. Ia juga menyebutkan keberhasilan masa jabatannya terdahulu, seperti prestasi RSUD Pahlawan yang berhasil masuk jajaran lima besar rumah sakit terbaik nasional.

“Peningkatan pelayanan publik dan rasa aman yang kami hadirkan selama ini adalah hasil nyata dari kerja keras kami,” tegas Joncik, sambil menyoroti perubahan citra Empat Lawang yang kini jauh lebih kondusif dibandingkan masa lalu.

Pembangunan infrastruktur yang merata dan dukungan terhadap sektor produktif masyarakat juga menjadi bagian penting dari program kerja yang mereka tawarkan.

BACA JUGA:Seri 1 Kejurnas MX 2024, Arsenio Raih Posisi 3

BACA JUGA:Debut Cemerlang di ATC Qatar 2025, Pembalap Muda AHM Nyaris Naik Podium

KPU Tegaskan Peran Debat sebagai Sarana Edukasi Politik

Ketua KPU Empat Lawang, Eskan Budiman, dalam sambutannya menyampaikan bahwa debat publik ini bukan hanya sekadar adu program, tetapi juga bentuk pendidikan politik bagi masyarakat. Ia mengajak seluruh elemen pemilih untuk menyimak debat secara kritis dan menjadikannya bekal dalam menentukan pilihan pada PSU 19 April 2025 mendatang.

“Kami berharap masyarakat dapat melihat secara utuh gagasan dari masing-masing kandidat, dan menggunakan hak pilihnya dengan penuh tanggung jawab,” kata Eskan.

Ia juga menyampaikan terima kasih atas keterlibatan semua pihak dalam menyukseskan debat, serta menyatakan bahwa seluruh proses dilakukan secara transparan dengan pengawasan ketat dari Bawaslu.

Dengan disiarkannya debat secara daring, KPU berharap jangkauan informasi bisa lebih luas, memungkinkan publik mengikuti jalannya debat secara terbuka meski tidak hadir secara langsung di lokasi.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan