Nabila Risanti, Anak Petani dari OKU Selatan, Raih Gelar S2 dengan Predikat Terpuji di IPB

Jumat 01 Nov 2024 - 14:20 WIB
Reporter : Desti
Editor : Desti

Harianokuselatan.bacakoran.co, OKU Selatan – Nabila Risanti, putri petani dari Kampung Rengas, Muaradua, OKU Selatan, berhasil meraih gelar S2 dengan predikat terpuji dari Institut Pertanian Bogor (IPB) Jawa Barat, pada 31 Oktober. 

Putri kedua dari pasangan Arahman dan Maisaroh ini telah berhasil meraih beasiswa sejak SD hingga menuntaskan pendidikan S2 Dengan gelar S.Pt., S.M.I., Nabila kini menjadi kebanggaan keluarga yg membuktikan bahwa keterbatasan ekonomi tidak menghalangi prestasi tinggi.

Nabila Lahir di Jakarta pada 27 Februari 2001, Nabila menyelesaikan pendidikan di SMP 1 Muaradua dan SMA 1 Muaradua dengan prestasi yang gemilang.

Sejak SD, Nabila memperoleh beasiswa berkat nilai akademis yang konsisten dan unggul.

Kegigihannya dalam belajar dan usaha keras membawanya meraih gelar S2 di kampus ternama, sekaligus membawa kebanggaan bagi keluarga.

Nabila tumbuh dari keluarga sederhana; ayahnya bekerja sebagai petani kebun pisang, sedangkan ibunya berjualan sarapan pagi di depan rumah. Namun, keterbatasan ini tidak menghalangi Nabila untuk terus berkembang.

Dia aktif di berbagai kegiatan, termasuk Paskibra pada tahun 2015, serta memenangkan lomba tari dan ikut serta dalam banyak prestasi lain.

BACA JUGA:Warga Muara Enim Protes Pengangkutan Batu Bara yang Melintas di Jalan Umum

BACA JUGA:DPR Kritisi Rencana Pemerintah Impor Beras hingga Mencapai 1 Juta Ton

Keluarga Nabila mengaku sangat bangga atas pencapaian putrinya. "Kami tidak menyangka Nabila bisa sejauh ini," ungkap ibunya, Maisaroh. "Kerja keras dan semangatnya telah mengangkat nama baik keluarga kami."

Dengan gelar S2 yang diraihnya, Nabila Risanti  menginspirasi banyak orang dan membuktikan bahwa latar belakang bukanlah penghalang untuk meraih sukses.

Prestasi Nabila menjadi inspirasi bagi masyarakat Muaradua, membuktikan bahwa dengan usaha keras dan dedikasi, siapa pun bisa mencapai impian mereka, bahkan dari latar belakang sederhana. (dst)

Kategori :