Sepanjang 2024, Satreskrim Polres OKUS Berhasil Ungkap Puluhan Kasus
Jajaran Satuan Reserse Kriminal (Reskrim) Kepolisian Resor (Polres) OKU Selatan berhasil ungkap berbagai kasus sepanjang Tahun 2024. -Foto: Hamdal Hadi/Harian OKU Selatan.-
MUARADUA, HARIANOKUSELATAN.ID - Jajaran Satuan Reserse Kriminal (Reskrim) Kepolisian Resor (Polres) OKU Selatan berhasil ungkap berbagai kasus sepanjang Tahun 2024.
Pasalnya, dalam penutupan Tahun 2024 jajaran Satreskrim Polres OKU Selatan menggelar Pres Reales yang dipimpin langsung oleh Kapolres OKU Selatan AKBP. M. Khalid Zulkarnaen, S. IK., MH didampingi Waka Polres Kompol Hendro Swarno, bersama Kasat Reskrim Iptu Idham Khalid beserta PJU Polres lainnya. Selasa, 31 Desember 2024.
Dalam press release itu Kapolres menyampaikan catatan prestasi yang membanggakan dengan ungkapan berbagai kasus yang ditangani Reskrim.
BACA JUGA:Tim DPRD OKU Selatan Kunjungi JDIH Way Kanan
BACA JUGA:Mengawal Janji Kepala Daerah Terpilih,Abusama-Misnadi Usung Perubahan OKU Selatan
Kapolres memaparkan bahwa keberhasilan yang signifikan dalam mengungkap berbagai kasus kriminal, yang meresahkan masyarakat, menciptakan rasa aman dan nyaman yang lebih baik di wilayah hukumnya.
Diketahui, berbagai kasus yang berhasil diungkap itu, mulai dari pencurian dengan kekerasan (Curas), Penipuan, Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO), hingga pencabulan.
Keberhasilan ini, merupakan buah dari kerja keras dan dedikasi tinggi seluruh anggota Polres OKU Selatan, khususnya Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) dan Satuan Narkoba Polres OKU Selatan.
BACA JUGA:Lapas Muaradua Ikuti Pelantikan Pejabat Manajerial Kemenkumham secara Virtual
BACA JUGA: Satreskrim Polres OKU Selatan Ungkap Peredaran Kosmetik Tanpa Izin Edar
Bukan hanya penindakan, upaya preventif seperti peningkatan patroli, sosialisasi, dan edukasi kepada masyarakat juga berperan penting dalam menekan angka kejahatan," ungkap Kapolres.
"Prestasi ini bukan hanya angka-angka semata. Ini adalah cerminan komitmen kami, untuk melindungi dan melayani masyarakat. “Kami berharap rasa aman dan nyaman yang dirasakan masyarakat akan terus meningkat di tahun mendatang,” ujarnya.
BACA JUGA:Kades Sidodadi Ditangkap di Lombok Tengah Usai Dua Bulan Buron
BACA JUGA:Pembunuhan di Areal Minyak Ilegal Muba, Polisi Dalami Motif Pelaku