Jaga Kapasitas Baterai Tetap di Atas 20 Persen, Tips Merawat Baterai Mobil Listrik agar Awet dan Optimal

--

Hal ini dapat mencegah penurunan kinerja akibat terlalu sering diisi secara tidak teratur.

Sistem manajemen baterai yang terjaga baik akan membantu menjaga daya baterai agar tidak cepat habis atau mengalami degradasi yang cepat.

3. Parkir dan Charge di Tempat Teduh

Mobil listrik sangat sensitif terhadap suhu panas, terutama pada bagian baterai.

Suhu yang terlalu panas dapat mempercepat degradasi sel-sel baterai, sehingga performanya menurun lebih cepat.

Untuk itu, pastikan mobil Anda diparkir di tempat yang teduh, terutama ketika sedang melakukan pengisian daya.

Jika memungkinkan, hindari parkir di bawah sinar matahari langsung agar suhu mobil tetap stabil.

Mengisi daya di tempat teduh juga bisa membantu menjaga kondisi baterai agar tidak terlalu panas selama pengisian berlangsung.

BACA JUGA:5 Hal Penting yang Harus Dipersiapkan untuk SKD CPNS 2024

4. Jaga Kapasitas Baterai Tetap di Atas 20 Persen

Saat mobil listrik tidak digunakan dalam waktu lama atau hanya terparkir di garasi, pemilik tetap harus memperhatikan kapasitas baterai.

Jangan biarkan kapasitas baterai turun di bawah 20 persen, karena hal ini bisa mempercepat kerusakan baterai.

Memantau indikator baterai secara berkala dan memastikan kapasitas baterai tetap di atas level minimum merupakan langkah penting untuk menjaga kesehatan baterai dalam jangka panjang.

5. Batasi Pengisian Hingga 80-90 Persen

Meskipun baterai yang terisi penuh terasa lebih nyaman, sering mengisi baterai hingga 100 persen justru dapat mempercepat degradasi.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan