JAKARTA, HARIANOKUSELATAN.ID - Guna memanfaatkan peluang, Bupati OKU Selatan Abusama, SH sambangi Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri Dr. Safrizal ZA, M.Si dijakarta. Selasa, 15 April 2025.
Kedatangan Bupati OKU Selatan Abusama, SH ke Mendagri tersebut didampingi oleh Sekda OKUS H. M. Rahmatullah, S. STP., MM, Asisten I Joni Rafles, AP., M. Si beserta Kepala OPD lainnya.
BACA JUGA:Pemkab OKU Selatan Gelar Rakor Susunan Laporan Aksi HAM
BACA JUGA:Kepsek SMPN-01 Buay Rawan Minta Siswa Tingkatkan Disiplin
Kedatangan Bupati OKUS ke Mendagri melakukan audiensi membahas terkait dengan Proposal Permohonan bantuan dukungan kendaraan operasional Pemadam Kebakaran, Ambulance serta Alokasi Dana RR (Reaksi Rekontruksi) Tanggap Darurat untuk Kabupaten OKU Selatan dari Pemerintah Korea dan Kementrian Dalam Negeri.
Direktur Jenderal Bina Administrasi Kewilayahan Kementerian Dalam Negeri dalam kesempatan ini menyampaikan tanggapannya bahwa akan segera memprioritaskan untuk bantuan dan alokasi yang telah diajukan oleh Pemerintah Kabupaten OKU Selatan.
BACA JUGA:Kepala Koperasi Pasar Saka Selabung Audiensi ke Bupati
BACA JUGA:Bupati OKU Selatan Abusama SH Lantik TP-PKK Priode 2025-20230
Dr. Safrizal ZA juga berharap dengan pertemuan ini tercipta sinergitas pembangunan antara daerah dan pusat, sehingga turut membantu program Presiden di sektor Pembangunan.
Sedangkan, Bupati OKU Selatan Abusama, SH mengucapkan terima kasih atas sambutan dan penerimaan dari Dirjen Bina Administrasi Kewilayahan, dengan adanya sinergitas antara Pemerintah Daerah OKU Selatan dan Pemerintah Pusat apa yang menjadi kebutuhan masyarakat OKU Selatan dapat segera terwujud.
BACA JUGA:Dinas Pendidikan OKU Selatan Tetapkan Sistem Penerimaan Murid Baru Bagi PAUD
BACA JUGA:Sopir Angkot dan Angdes Muaradua Mengeluh Penumpang Kian Sepi
"Kita harus memanfaatkan peluang untuk membantu memenuhi kebutuhan Kabupaten OKU Selatan. Alhamdulillah, dapat terlaksana, dan Insya Allah semua apa yang kita harapkan akan tercapai," katanya. (Dal)