Dokter di Baturaja Ditemukan Tewas Gantung Diri

Selasa 22 Oct 2024 - 22:36 WIB
Reporter : Kris
Editor : Kris

BATURAJA, HARIANOKUSELATAN.ID – Seorang dokter berinisial MRMH di Baturaja, Kabupaten OKU ditemukan tewas tergantung di klinik tempatnya berpraktek pada Senin, 21 Oktober 2024. Peristiwa tragis ini pertama kali ditemukan oleh seorang perawat yang sedang bertugas di klinik tersebut. Diduga kuat, dokter MRMH mengakhiri hidupnya dengan bunuh diri.

 

Pada hari kejadian, seperti biasa, MRMH membuka praktek dan melayani pasien. Namun, saat banyak pasien yang sudah mengantri, ia tak kunjung keluar dari ruang prakteknya. Perawat yang curiga kemudian masuk ke ruangan dan mendapati dokter tersebut telah tergantung dengan seutas tali.

 BACA JUGA:Ditreskrimsus Polda Sumsel Tangkap Bos Tambang Ilegal dan Sita Kendaraan Mewah

BACA JUGA:Korupsi Pungli Hampir Rp800 Juta, Kejari Banyuasin Tahan Mantan Kepala Lab DLH

Kepala Dinas Kesehatan OKU, Deddi Wijaya, menyatakan bahwa dr. MRMH dikenal sebagai sosok yang proaktif, murah senyum, dan sering berkomunikasi. Sebelumnya, dokter tersebut pernah bertugas di Puskesmas Pengandonan sebelum akhirnya dipindah ke Puskesmas Sekarjaya setelah mengalami kecelakaan.

 

Kapolres OKU AKBP Imam Zamroni membenarkan kejadian ini dan menambahkan bahwa pihak kepolisian tengah menyelidiki kasus tersebut. Tim inafis Satreskrim telah dikerahkan untuk melakukan penyelidikan di lokasi kejadian.

 BACA JUGA:Edarkan 100 Gram Sabu, Suami Istri Dihukum 7,5 Tahun Penjara

BACA JUGA:Rekonstruksi Kasus Pembunuhan di Kertapati Palembang Berujung Ricuh

Faisal, seorang teman dekat keluarga dokter MRMH, mengaku terkejut dan tak percaya dengan berita ini. Ia sempat berkomunikasi dengan dokter MRMH sekitar seminggu sebelum kejadian. Dokter MRMH saat itu tidak membuka praktek karena sedang mengikuti diklat di Jakarta.

 

Keluarga korban, termasuk pamannya, Joko, juga sangat terkejut dan merasa kehilangan. Joko mengenang kebaikan MRMH yang perhatian dengan keluarga, terutama saat membantu saat banjir besar beberapa bulan yang lalu. Istri dari dokter MRMH saat ini sedang menjalani pendidikan spesialis penyakit dalam di Universitas Sriwijaya, Palembang.

 

Kasus ini masih dalam penyelidikan lebih lanjut oleh pihak kepolisian.

Kategori :