Live Malam Ini, Timnas Garuda Akan Cengkram Bahrain, Shin Tae-yong Optimis Raih Poin

Pertandingan ini akan berlangsung pada Kamis, 10 Oktober 2024, di Stadion Nasional Bahrain, Raffa, pukul 22.00 WIB.--

 Kehadiran Maarten Paes, penjaga gawang yang baru bergabung dari Amerika Serikat, menjadi suntikan tenaga baru bagi skuad Garuda.

 Selain Paes, dua pemain lainnya, Eliano Reijnders dan Mees Hilgers, juga telah bergabung dan menjalani latihan ringan. Keduanya diharapkan dapat tampil maksimal dan membantu Timnas Indonesia meraih poin penuh di Bahrain.

Komposisi Timnas Indonesia dan Strategi

Dengan formasi 3-4-2-1, Shin Tae-yong kemungkinan besar akan menurunkan Maarten Paes di bawah mistar gawang, didukung oleh lini pertahanan yang terdiri dari Mees Hilgers, Jay Idzes, dan Rizky Ridho.

Di sektor tengah, Sandy Walsh, Thom Haye, Nathan Tjoe-A-On, dan Calvin Verdonk akan berperan penting dalam menjaga keseimbangan antara serangan dan pertahanan.

 Di lini depan, Witan Sulaeman dan Ragnar Oratmangoen diharapkan dapat memberikan umpan-umpan berbahaya kepada Rafael Struick yang berperan sebagai penyerang tunggal.

Menurut Shin Tae-yong, persiapan mental dan fokus pada permainan adalah kunci untuk menghadapi Bahrain.

 "Daripada memikirkan balas dendam, kami lebih baik fokus pada bagaimana kami bisa menunjukkan permainan terbaik kami," ujarnya.

 

Bahrain Siap Tantang Indonesia

Di kubu Bahrain, pelatih Dragan Talajic juga menunjukkan optimisme tinggi. 

Talajic mengakui bahwa Timnas Indonesia saat ini dihuni oleh pemain-pemain internasional yang berlaga di berbagai liga Eropa dan Amerika.

 Namun, ia tetap percaya diri bahwa Bahrain memiliki peluang besar untuk meraih kemenangan di kandang.

BACA JUGA:Ini Klasemen Sementara Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, jelang Timnas Indonesia v Bahrain

Bahrain diprediksi akan mengandalkan formasi 4-4-2 dengan Ebrahim Lutfallah sebagai penjaga gawang. Lini belakang akan diperkuat oleh Abdulla Al Khalassy, Amine Benaddi, Sayed Baqer, dan Vincent Emmanuel. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan