Live Malam Ini, Timnas Garuda Akan Cengkram Bahrain, Shin Tae-yong Optimis Raih Poin
Pertandingan ini akan berlangsung pada Kamis, 10 Oktober 2024, di Stadion Nasional Bahrain, Raffa, pukul 22.00 WIB.--
Live, Timnas Garuda Akan Cengkram Bahrain, Shin Tae-yong Optimis Raih Poin
Harianokuselatan, Timnas Indonesia melanjutkan perjalanannya di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan menghadapi tantangan besar, yakni laga tandang melawan Bahrain.
Pertandingan ini akan berlangsung pada Kamis, 10 Oktober 2024, di Stadion Nasional Bahrain, Raffa, pukul 22.00 WIB.
Link live streaming pertandingan ini bisa diakses RCTI, jika para pendukung Garuda yang ingin menyaksikan laga sengit ini dari rumah.
Pertandingan ini tidak hanya menjadi ajang perebutan poin bagi kedua tim, tetapi juga sebagai ujian ketangguhan bagi skuad Garuda di bawah asuhan pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae-yong.
Meski dalam pertemuan terakhir pada Kualifikasi Piala Dunia 2014 Timnas Indonesia kalah telak 0-10, Shin Tae-yong memastikan bahwa fokus tim kali ini adalah untuk menunjukkan permainan terbaik, bukan untuk membalas kekalahan masa lalu.
BACA JUGA:15 Pemain Timnas Indonesia Tiba di Bahrain
BACA JUGA:Jelang Lawan Bahrain kualifikasi Piala Dunia 2026, Dokter Timnas Siap Periksa Kondisi Maarten Paes
Performa Timnas Indonesia di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Saat ini, Timnas Indonesia berada di posisi keempat dalam klasemen sementara Grup C dengan raihan dua poin dari hasil imbang melawan Arab Saudi (tandang) dan Australia (kandang).
Di sisi lain, Bahrain berada satu tingkat di atas Indonesia dengan tiga poin.
Timnas Bahrain sukses meraih kemenangan tandang melawan Australia, meski harus menelan kekalahan saat menghadapi Jepang di kandang.
Dalam sesi latihan terakhir yang digelar pada Selasa sore, 10 Oktober 2024, pelatih Shin Tae-yong berfokus pada pemulihan kondisi fisik pemain.