1/4 Hektare Lahan di Semidang Aji OKU Hangus Terbakar
Anggota Polsek Semidang Aji bersama tim gabungan melakukan pengecekan lokasi terjadinya kebakaran lahan. -Foto: Humas Polres OKU/Eris.-
BATURAJA, HARIAN OKU SELATAN - Kebakaran hutan, kebun dan lahan (Karhutbunla) mulai terjadi di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU).
Berdasarkan laporan update situasi melalui pantauan aplikasi Songket Hotspot, terdeteksi adanya titik api di wilayah Desa Tanjung Kurung, Semidang Aji, Kabupaten Ogan Komering Ulu.
Kapolres OKU, AKBP Imam Zamroni melalui Kapolsek Semidang Aji, IPDA Hartomi mengatakan bahwa pihaknya melakukan tinjauan ke titik hotspot Karhutbunlah di wilayah hukum Polsek Semidang Aji.
Di mana titik kumpul di rumah Kepala Desa Tanjung Kurung pada Jumat, 12 Juli 2024 sekitar pukul 16.30 WIB.
BACA JUGA:Masuk Dusun, Personel Polsek Ajak Warga Jaga Kamtibmas
BACA JUGA:MTsN 1 OKU Selatan Gelar Kegiatan MATSAMA
"Personil yang terlibat dalam kegiatan pengecekan lokasi titik hotspot tersebut yaitu personel Polsek Semidang Aji, personel Koramil Pengandonan, Kepala Desa Tanjung Kurung Asnawi, dan anggota BPD Tanjung Kurung," terangnya.
Dari hasil pengecekan dan pemantauan titik koordinat hotspot tersebut, didapatkan hasil bahwa titik koordinat terletak di perbatasan wilayah Tanjung Kurung, Semidang Aji, dan Desa Gunung Kuripan, Pengandonan, tepatnya di lokasi lahan hutan milik warga.
Diketahui lahan yang terbakar memiliki luas seperempat hektare dengan kondisi api sudah dalam keadaan padam dan lahan tersebut belum diketahui pemiliknya.
"Polsek Semidang Aji terus melaksanakan imbauan agar masyarakat tidak membuka hutan maupun kebun dengan cara membakar," pungkasnya. (*)