Indonesia Menang Tipis 1-0 atas Filipina, Timnas Makin Kokoh di Puncak Klasemen Grup A AFF U-23 2025

Hasil Piala AFF U-23 2025: Indonesia Menang Tipis 1-0 dari Filipina. -Foto: X/@Drixsetiawan.-

IKLAN UMROH

JAKARTA – Timnas Indonesia U-23 kembali meraih kemenangan penting di ajang Piala AFF U-23 2025 setelah menundukkan Filipina U-23 dengan skor tipis 1-0 pada pertandingan kedua Grup A yang digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Jumat, 18 Juli 2025.

Satu-satunya gol dalam laga ini tercipta melalui gol bunuh diri pemain Filipina, Jaime Rosquillo di menit ke-22. Hasil ini membawa Indonesia kokoh di puncak klasemen Grup A AFF U-23 dengan koleksi 6 poin dari dua pertandingan.

Babak Pertama: Gol Bunuh Diri Antar Indonesia Unggul

Pelatih Timnas U-23, Gerald Vanenburg, belum menurunkan Jens Raven di babak pertama. Indonesia bermain sabar dalam membangun serangan di awal laga.

BACA JUGA:Yamaha Enduro Challenge Siap Adu Nyali Offroader Kalbar

BACA JUGA:Pemkot Palembang Siap Kelola Punti Kayu, Alternatif Wisata Asri Warga Kota

Peluang emas pertama hadir di menit ke-4 melalui tendangan bebas Arkhan Fikri, namun berhasil diblok pemain belakang Filipina. Peluang kembali datang di menit ke-8 dari sepakan Raihan, namun ditepis kiper Filipina, Nicholas Guimaraes.

Kebuntuan pecah di menit ke-22. Lemparan ke dalam panjang dari Robi Darwis justru berujung gol bunuh diri oleh Jaime Rosquillo. Skor 1-0 untuk Indonesia bertahan hingga turun minum.

Babak Kedua: Dominasi Garuda Muda Tanpa Tambahan Gol

Di awal babak kedua, Gerald Vanenburg memasukkan Jens Raven menggantikan Hokky Caraka. Raven sempat mencetak gol di menit ke-47, namun dianulir karena offside.

Garuda Muda terus menggempur pertahanan Filipina. Peluang demi peluang hadir lewat Arkhan Fikri, Rayhan Hannan, dan Jens Raven, namun semua upaya berhasil digagalkan oleh penjaga gawang Filipina yang tampil impresif.

BACA JUGA:Marak Peredaran Uang Palsu di Palembang, Nenek Penjual Pisang Jadi Korban

BACA JUGA:Puluhan Warga Desak Kejati Sumsel Usut Dugaan Korupsi di Desa Bukit Batu OKI

Filipina mencoba memberikan tekanan balik di pertengahan babak kedua, namun lini belakang Indonesia tampil solid menjaga keunggulan. Skor tetap 1-0 hingga peluit panjang berbunyi.

Klasemen Grup A AFF U-23 2025: Indonesia di Posisi Teratas

Dengan kemenangan ini, Indonesia kini mengoleksi 6 poin dari dua pertandingan dan memimpin klasemen Grup A. Hasil ini membuka peluang besar bagi Timnas untuk melaju ke babak semifinal AFF U-23 Championship 2025.

Susunan Pemain Timnas Indonesia U-23 vs Filipina U-23

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan