Jakarta - Puncak ibadah haji merupakan salah satu momen penting bagi jemaah. Dalam rangkaian ibadah haji, puncaknya adalah wukuf di Arafah yang dilaksanakan pada 9 Zulhijah dalam kalender Hijriah.
Momen ini dikenal sebagai Hari Arafah dan menjadi rukun haji yang paling utama. Selanjutnya, umat Islam merayakan Idul Adha pada 10 Zulhijah.
Dikutip dari Kemenag, wukuf adalah puncak ibadah haji, yakni salah satu rukun haji dengan berdiam diri (hadir) di Arafah yang waktunya dimulai saat tenggelamnya matahari pada 9 Zulhijah, dan berakhir saat terbitnya fajar pada 10 Zulhijah. Ibadah wukuf di Padang Arafah merupakan inti dari rangkaian ibadah haji.
Puncak Ibadah Haji: 5 Juni 2025
Tanggal pelaksanaan puncak ibadah haji tahun 2025, yaitu wukuf di Arafah (9 Zulhijah 1446 H), jatuh pada Kamis, 5 Juni 2025. Penetapan ini sesuai dengan keputusan pemerintah Arab Saudi dan hasil sidang isbat yang digelar di Indonesia.
"5 Juni 2025 (9 Zulhijah 1446), WUKUF DI ARAFAH," demikian bunyi keterangan dalam Jadwal Rencana Perjalanan Haji 1446 H/2025 M yang dirilis Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (PHU) Kementerian Agama RI.
Hari Raya Iduladha: 6 Juni 2025
Dengan ditetapkannya 9 Zulhijah pada 5 Juni 2025, maka Hari Raya Idul Adha 1446 H jatuh pada Jumat, 6 Juni 2025 atau bertepatan dengan 10 Zulhijah 1446 H.
"6 Juni 2025 (10 Zulhijah 1446), Idhul Adha 1446 Hijriyah," tertulis dalam dokumen resmi PHU Kemenag. Tanggal ini juga telah ditetapkan sebagai hari libur nasional oleh pemerintah, berdasarkan Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2025.