Polres OKU Selatan Dukung Penuh Kegiatan Bimbingan Manasik Haji 2025 di Masjid Al-Muhtadin Muaradua

--
Acara pembukaan bimbingan manasik haji tersebut dihadiri oleh sejumlah tokoh penting di Kabupaten OKU Selatan, di antaranya Wakil Bupati Drs. H. Misnadi, S.Pd., M.M., M.Si, Ketua DPRD OKU Selatan H. Hisdan, S.Ip, Kajari OKU Selatan Safrpindi, S.H., perwakilan Ketua Pengadilan Agama Lutfi Hadisaputra, S.H., serta Kepala Kantor Kementerian Agama OKU Selatan Drs. H. Karep, S.Pd., M.M..
Dalam sambutannya, Kepala Kemenag OKU Selatan menegaskan bahwa manasik haji menjadi bagian integral dalam proses persiapan keberangkatan jemaah. Ia berharap agar para calon haji dapat menyerap seluruh materi dengan baik sehingga saat pelaksanaan ibadah haji di tanah suci nanti, mereka dapat menjalankannya sesuai tuntunan syariat Islam dengan penuh kekhusyukan.
Selama dua hari pelaksanaan, suasana kegiatan berlangsung aman, tertib, dan kondusif. Para jemaah terlihat antusias mengikuti rangkaian manasik, yang meliputi simulasi pelaksanaan haji, pemahaman rukun dan wajib haji, serta berbagai informasi teknis mengenai perjalanan dan kondisi di Arab Saudi.
Kapolsek Muaradua juga mengucapkan harapan dan doa agar seluruh calon jemaah haji diberikan kesehatan, kekuatan, serta perlindungan Allah SWT hingga saat keberangkatan dan kembali ke tanah air dalam keadaan selamat dan menjadi haji yang mabrur.