Mawardi Yahya Janji Teruskan Program Sekolah dan Berobat Gratis
Bakal calon Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Mawardi Yahya, berjanji untuk mengembalikan kejayaan masyarakat Sumsel. -Foto: Sumeks.co.-
PALEMBANG, HARIAN OKU SELATAN - Bakal calon Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Mawardi Yahya, berjanji untuk mengembalikan kejayaan masyarakat Sumsel.
"Jika masyarakat percaya, tak salah kalau memberikan kesempatan kepada saya untuk menjadi gubernur," kata Mawardi Yahya usai silaturahmi dengan masyarakat di Kota Prabumulih.
Mawardi mengatakan, jika dipercaya masyarakat untuk menjadi gubernur, dirinya bakal kembali membawa Sumsel berjaya.
"Ya, seperti zaman Syahrial Oesman dan Alex Noerdin," timpal Mawardi.
Bakal calon Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H Mawardi Yahya ini berjanji untuk mengembalikan kejayaan masyarakat Sumsel.
BACA JUGA:KPK Temukan Penyebab PAD Papua Barat Rendah
Untuk itu, Mawardi sudah menyiapkan beberapa program untuk membawa masyarakat Sumsel lebih maju.
Diantara program itu kata Mawardi, berobat gratis, sekolah gratis, mengembalikan dana desa, dan memajukan sepak bola di Bumi Sriwijaya.
"Nanti sekolah kita gratiskan, berobat kita gratiskan, dan dana desa kita kembalikan. Serta memajukan sepak bola seperti dulu," ucap Mawardi.
Lebih lanjut, Mawardi mengajak masyarakat untuk cerdas memilih pemimpin pada Pilkada 2024 mendatang.
"Saya mengajak masyarakat memilih calon pemimpin dengan cerdas dan cermat," ungkap Mawardi.
Menurut Mawardi, masyarakat harus memilih calon pemimpin yang bisa diandalkan untuk membangun Sumsel lebih baik.
"Mumpung masih ada kesempatan jadi harus memilih pemimpin yang tepat," imbuh Mawardi.
BACA JUGA:Mengaku Tidak Berniat Korupsi, SYL Minta Dibebaskan
Dikatakan Mawardi, masyarakat bisa memilah dan membedakan dari beberapa Gubernur Sumsel sebelumnya.
"Masyarakat bisa menilai sendiri dari beberapa gubernur sebelumnya," ungkap Mawardi.
Lanjut Mawardi, masyarakat bisa melihat masa kepemimpinan mantan Gubernur Sumsel mulai dari Syahrial Oesman, Alex Noerdin, dan Herman Deru.
"Masyarakat yang menilai bukan saya," beber Mawardi.
Di sisi lain, Pasangan Mawardi Yahya-Anita Noeringhati (MataHati), dipastikan mendapat restu dari Ketum Golkar Airlangga Hartarto untuk maju Pilgub Sumsel November 2024 mendatang.
Ya, kepastian itu disampaikan Mawardi Yahya kepada awak media pasca dirinya bersama Anita Noeringhati menghadap Airlangga.
"Jawaban Airlangga sedikit, sosialisasi saja terus bu,” ucap Mawardi menirukan pesan yang disampaikan Airlangga.
Mawardi menyampaikan, MataHati menghadap Airlangga lantaran untuk memastikan restu dari Ketum Golkar tersebut.
BACA JUGA:Belum Miliki Kontainer Sampah Akibat Terkendala Lahan
Pasalnya, banyak rumor yang beredar jika DPP Golkar menunjuk orang lain untuk mencalonkan orang lain di Pilgub Sumsel.
"Kalaupun ada rumor yang mengatakan Golkar didapat ke orang lain, bu Anita langsung konfirmasi ke Airlangga,” beber Mawardi.
Hanya saja sambung Mawardi, berdasarkan kepastian DPP Golkar sudah menunjuk Anita Noeringhati untuk maju berpasangan dengannya.
"DPP Golkar akan tetap ke Anita Noeringhati, sebagai calon wakil gubernur Sumsel," tutur Mawardi.
juga menjelaskan sejauh ini ada 29 kursi yang sudah siap mengusung MataHati untuk maju di Pilgub Sumsel 2024.
BACA JUGA:Sidang Korupsi Angsuran Rumah MBR PT SP2J, Jaksa Kejari Bakal Hadirkan hingga 5 Saksi
Diantaranya, partai Gerindra sebanyak 11 Kursi, partai Golkar sebanyak 12 kursi dan partai PAN sebanyak 6 kursi.
“Jadi total ada sebanyak 29 kursi,” beber Mawardi.
Sementara itu, Mawardi dengan tegas menyampaikan, jika dirinya siap bertarung di Pilgub Sumsel 2024 secara fisik dan mental, hingga tanggal 27 November 2024.
"Saya selalu berkonsultasi dengan dokter dan penasihat spiritual," ungkap Mawardi.
"Secara medis, saya dinyatakan sehat," terang Mawardi. (*)