Oktober, ASEAN-Tiongkok Sepakat Rampungkan Perjanjian Perdagangan Bebas

--

IKLAN UMROH

Jakarta:ASEAN dan Tiongkok menyepakati penandatanganan peningkatan Perjanjian Perdagangan Bebas (FTA) ASEAN-Tiongkok 3.0. Serta, menurut rencana penandatanganan akan dilakukan bertepatan pada KTT ASEAN ke-47 pada Oktober mendatang. 

“Dengan demikian, setelah negosiasi yang panjang, ASEAN-Tiongkok berhasil meningkatkan FTA menjadi 3.0. Sehingga, akan terlaksana pada bulan Oktober tahun ini,” kata Sekretaris Jenderal ASEAN, Kao Kim Hourn dalam pengarahan pencapaian ASEAN Foreign Ministers’ Meeting/Post-Ministerial Conference (AMM/PMC) ke-58 di Kuala Lumpur 8 – 11 Juli, Jumat (18/7/2025). 

Dalam pengarahan yang berlangsung di Jakarta tersebut, Kao mengungkapkan, jika FTA ASEAN-Tiongkok 3.0 akan memperkuat kerja sama yang telah ada. Serta, memperkenalkan berbagai bidang kerja sama baru.

“Termasuk, ekonomi digital, ekonomi hijau, konektivitas rantai pasok, persaingan dan perlindungan konsumen. Serta, dukungan bagi UMKM,” ucap Kao terkait pencapaian yang diperoleh dalam Pertemuan Para Menlu ASEAN-Tiongkok pada Kamis (10/7/2025) itu. 

Secara khusus Kao memaparkan, pertemuan juga menyambut baik Rencana Aksi Digital ASEAN-Tiongkok 2026-2030. Termasuk, Akademi Digital ASEAN-Tiongkok yang diusulkan Tiongkok sebagai inisiatif pelengkap. 

“Kedua belah pihak juga menegaskan kembali komitmen mereka untuk meningkatkan kerja sama keamanan politik. Termasuk, isu keamanan non-tradisional dan kejahatan transnasional,” katanya. 

Selain, ASEAN turut menegaskan kembali pentingnya ASEAN Outlook on the Indo-Pacific (AOIP) serta mendorong kerja sama Tiongkok dalam implementasinya. ASEAN juga menegaskan kembali komitmen untuk merampungkan negosiasi Kode Etik Laut Cina Selatan (CoC LCS) pada 2026. 

ASEAN-Tiongkok juga menyoroti perlunya meningkatkan kerja sama dan pembangunan berkelanjutan. Termasuk di bidang energi hijau, energi bersih, pertanian, inovasi, lingkungan serta manajemen bencana. 

“ASEAN menyambut baik dukungan Tiongkok untuk inisiatif Jaringan Listrik ASEAN. Pertemuan tersebut juga mendorong kerja sama yang erat di bidang konektivitas antara kedua belah pihak,” ujar Sekjen ASEAN. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan