Dinas Damkarmat Resmikan Dua Posko Pemadam
Peresmian 2 Posko Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat), Minggu 28 Juli 2024.- Foto: Hamdal Hadi/Harian OKU Selatan. -
MUARADUA, HARIANOKUSELATAN.ID - Guna memberikan jangkauan luas serta memberikan kemudahan akses bantuan, Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) OKU Selatan resmikan 2 Posko Pemadam kebakaran. Minggu, 28 Juli 2024.
Diketahui, 2 posko baru yang diresmikan itu sendiri tepatnya di Kecamatan Buay Sandang Aji (BSA) dan Kecamatan Pulau Beringin, Kabupaten OKU Selatan.
Tak hanya peresmian Posko, Tim pun sekaligus memperkenalkan tata cara pengoprasian mobil damkar kepada petugas di 2 posko tersebut.
"Mudah-mudahan dengan adanya posko di Kecamatan Buay Sandang Aji dan Kecamatan Pulau Beringin ini nantinya bisa memudahkan dan mengatasi kebakaran disekitar 2 Kecamatan tersebut," ucap Wily Agus, ST., MT., MM, Plt. Kepala Dinas Damkarmat OKUS.
BACA JUGA:Warga Sinar Napalan Antusias Sambut Kedatangan ABDI
BACA JUGA:Syahrial Oesman Klaim MataHati Dipastikan Dapat SK dari Partai Golkar
Dikatakannya, peresmian 2 posko baru uni tak lain adalah untuk memberikan kemudahan pelayanan dan penanganan kebakaran diwilayah tersebut.
"Selama ini kalau untuk Kecamatan BSA dibantu dari Kecamatan Muaradua, kalau Kecamatan Pulau dibantu dari Kecamatan Kisam Ilir, jadi terlalu jauh," ucapnya.
Maka, dengan adanya posko baru ini nanti tentunya, akan mempermudah dalam menanggulangi bencana kebakaran.
"Nah, kalau sudah ada posko baru ini. Insya Allah akan memudahkan dalam memberikan pelayanan, karena akses sudah tidak jauh lagi atau mudah ditangkap," bebernya.
BACA JUGA:Usai Putusan DKPP, Segera Proses Pleno Pemberhentian Ketua KPU OKU
BACA JUGA:Tim Tabur Kejagung Tangkap Mantan Bupati Kobar Usai Operasi Plastik di Vietnam
Yang pastinya. Pemkab OKU Selatan akan terus melakukan pembenahan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat OKU Selatan.
"Nanti, kalau mobil Damkar sudah mencukupi yang jangkauannya terlalu jauh akan dibuatkan posko juga, tapi kalau sekarang mobil masih kurang," bebernya.
Setidaknya, posko sudah bertambah dari sebelumnya, jika memang nantinya memungkinkan dapat didirikan posko lagi setiap Kecamatan, tapi masih melihat sarana," tandasnya. (Dal)