25 Rumah Warga OKU Terdampak Banjir

Akibat hujan deras yang mengguyur Kabupaten OKU membuat beberapa daerah di Kecamatan Baturaja Timur alami kebanjiran. -Foto: BPBD OKU.-

BATURAJA, HARIAN OKU SELATAN - Hujan deras yang terjadi di Kecamatan Baturaja Timur, Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) pada Kamis malam, 8 Februari 2024, menyebabkan anak sungai Bukit Balau meluap di Kelurahan Baturaja Permai.

Banjir ini menyebabkan 25 rumah terdampak, di mana 12 di antaranya terendam banjir.

Selain itu, drainase di Kelurahan Sukaraya (Taman Sari) tersumbat, menyebabkan permukiman warga setempat ikut terendam air.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten OKU bersama dengan Satgas Bantuan Banjir dan Longsor (Bansor) Kabupaten OKU telah mengambil langkah darurat.

BACA JUGA:Kerap Kebanjiran, Warga Minta Jalan Lintas Ranau Dibangunkan Talud

BACA JUGA:Atasi Banjir, Normalisasi Aliran Sungai

Personil dan peralatan dikerahkan ke lokasi banjir untuk persiapan evakuasi jika diperlukan.

BPBD OKU juga akan terus memantau perkembangan dan memberikan informasi terkait ancaman banjir, mengingat musim penghujan masih berlangsung.

Tim dari BPBD OKU dan Satgas Bansor melakukan tinjauan langsung di dua titik wilayah terdampak. Hasil kajian cepat akan disampaikan ke Gubernur Sumsel, BPBD Provinsi Sumsel, dan BNPB Pusat.

BACA JUGA:Pastikan Debit Sungai Ogan di OKU Normal, Rutin Tinjau Antisipasi Banjir

BACA JUGA:Dilanda Banjir, Warga OKU Terpaksa Naik Perahu

Pendataan terhadap masyarakat yang terdampak dan patroli di wilayah yang sering terkena banjir juga telah dilakukan oleh BPBD bersama instansi terkait.

Meskipun debit air sudah turun di Kelurahan Baturaja Permai, masih ada genangan di Kelurahan Sukaraya (Taman Sari 1), dan proses penyedotan sedang dilakukan untuk mengatasi situasi tersebut. (seg)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan