Pimpinan KPK 2024-2029 Dilantik, Setyo Budiyanto Resmi Jabat Ketua

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) baru saja melaksanakan agenda serah terima jabatan (sertijab) untuk pimpinan KPK baru periode 2024-2029. -Foto: Ayu Novita.-
JAKARTA, HARIANOKUSELATAN.ID - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) resmi memiliki pimpinan baru periode 2024-2029. Setyo Budiyanto dilantik sebagai Ketua KPK, didampingi oleh empat Wakil Ketua: Fitroh Rohcahyanto, Ibnu Basuki Widodo, Johanis Tanak, dan Agus Joko Pramono.
Acara serah terima jabatan (sertijab) dilakukan di Gedung Juang KPK, Jakarta, Jumat, 20 Desember 2024. Dalam momen tersebut, Setyo dan jajaran pimpinan lainnya membacakan pakta integritas sebagai bentuk komitmen menjalankan amanah pemberantasan korupsi.
"Bersedia mematuhi dan melaksanakan sungguh-sungguh Undang-Undang dan kode etik perilaku," ucap Setyo bersama pimpinan lainnya.
BACA JUGA:Usai Bakti Sosial, Polsek BSA Lanjutkan Berbagi Jumat Berkah
BACA JUGA:Cara Mudah Membuat Sari Kacang Hijau Sehat dan Tahan Lama
Selain itu, lima anggota Dewan Pengawas (Dewas) KPK periode 2024-2029 juga resmi dilantik. Mereka adalah:
Gusrizal
Benny Jozua Mamoto
Chisca Mirawati
Sumpeno
Wisnu Baroto
Dalam pembacaan pakta integritasnya, Dewas juga menegaskan komitmen mereka untuk diproses sesuai aturan yang berlaku dalam menjalankan tugas.
Proses Sertijab dan Pelantikan