Pemerintah OKU Selatan Laksanakan Pasar Murah di Kecamatan Muaradua

--

Harianokuselatan.bacakoran.co, Muaradua – Pemerintah Kabupaten OKU Selatan melaksanakan pasar murah di Kecamatan Muaradua pada Selasa (05/11/2024) sebagai langkah nyata untuk membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.

Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan, Natalion, S.STP., M.Si., hadir langsung meninjau kegiatan yang diadakan di Kantor Camat Muaradua ini.

Dalam kegiatan ini, Camat Muaradua Evan Kurniawan menyampaikan apresiasinya kepada pemerintah daerah yang telah menunjuk Kecamatan Muaradua sebagai lokasi pelaksanaan pasar murah. “Kami atas nama kecamatan mengucapkan terima kasih atas kesempatan ini.

Kehadiran pasar murah sangat membantu warga dalam mendapatkan bahan pokok dengan harga lebih terjangkau,” ucap Evan.

Natalion menekankan bahwa program pasar murah ini merupakan bentuk tindak lanjut arahan Presiden Republik Indonesia untuk mengadakan pasar murah di berbagai kabupaten dan kota guna mendukung kesejahteraan masyarakat.

BACA JUGA:OKU Selatan Ikuti Rakor Pengendalian Inflasi, Fokus pada Harga Pangan

"Melalui program ini, pemerintah berharap dapat meringankan beban masyarakat dalam memenuhi kebutuhan pokok," jelas Natalion.

Pasar murah ini akan dilaksanakan di lima kecamatan, yaitu Muaradua, Buay Rawan, Buana Pemaca, Buay Pemaca, dan Buay Sandang Aji.

Sebanyak 6.000 paket sembako tersedia dalam program ini, terdiri dari beras premium, minyak goreng, dan gula pasir, dengan harga terjangkau Rp62.000 per paket.

Turut hadir dalam acara ini perwakilan dari Polres OKU Selatan, Inspektorat, Kepala BAPPERIDA, Kepala BPKAD, Kadin KUKMPP, Kadishub, Kadin Satpol PP, Kadin Ketapang, Kadinsos, Kadin Pertanian, Kadin Perikanan, Kominfo, dan Kabag Ekonomi. (dst)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan