Bunda PAUD OKU Selatan Ikuti Festival Literasi di Provinsi
Bunda PAUD OKU Selatan ikuti festival literasi serta 9elantikan bunda Paud dipalembang, Sumatera Selatan, Senin ((10/11/2025). -Foto: Hamdal Hadi/Harian OKU Selatan.-
MUARADUA - Yohana Yudayanti Abusama, S.E., selaku Bunda PAUD Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan, menghadiri Festival Literasi dan Pelantikan Bunda PAUD se-Sumatera Selatan yang digelar di Palembang, Senin (10/11/2025).
Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam memperkuat gerakan literasi daerah serta mendorong peningkatan budaya membaca di kalangan masyarakat.
BACA JUGA:Pemkab OKU Selatan Gelar Upacara Hari Pahlawan, Wakil Bupati Misnadi Jadi Inspektur
BACA JUGA:PNS di OKU Selatan Diciduk Polisi, Kedapatan Edarkan 96 Butir Ekstasi
Meningkatkan Budaya Baca dan Kesadaran Literasi
Dalam kesempatan tersebut, Yohana menegaskan bahwa literasi memiliki peran strategis dalam membangun peradaban dan kualitas sumber daya manusia. Menurutnya, minat baca yang tinggi akan berdampak positif terhadap kemajuan masyarakat, terutama di era digital saat ini.
“Melalui literasi, kita akan terus berupaya melestarikan budaya, mengembangkan kreativitas, serta meningkatkan daya saing,” ujar Yohana.
Ia juga menambahkan bahwa kegiatan literasi tidak hanya sebatas membaca dan menulis, melainkan juga mencakup pemahaman, berpikir kritis, dan kemampuan beradaptasi terhadap perubahan zaman.
BACA JUGA:Satlantas Polres OKU Selatan Intai Para Pelaku Balap Liar
BACA JUGA:Pixel 9 Pro Fold Tawarkan Pengalaman Perangkat Lipat dengan Software Terbaik
Festival Literasi sebagai Agen Perubahan
Yohana menjelaskan, Festival Literasi Sumatera Selatan 2025 merupakan ajang penting bagi seluruh Bunda PAUD untuk menjadi motivator, inspirator, sekaligus agen perubahan dalam menumbuhkan kegemaran membaca di masyarakat.
“Kegiatan ini mendorong tumbuhnya budaya literasi di lingkungan keluarga dan komunitas, serta menggerakkan berbagai program literasi yang mendukung peningkatan wawasan masyarakat,” tuturnya.
Festival tersebut juga diharapkan mampu memperkuat sinergi antara pemerintah, pegiat literasi, dan masyarakat dalam membangun ekosistem literasi yang inklusif dan berkelanjutan di seluruh daerah di Sumatera Selatan.
BACA JUGA:Pemkab OKU Selatan Gelar Program Profiling ASN 2025, Dukung Penguatan Sistem Merit
BACA JUGA:Pemkab OKU Selatan Gelar Ziarah dan Tabur Bunga di TMP Buay Rawan Peringati Hari Pahlawan 2025
