MUARADUA, HARIAN OKU SELATAN - Akibat intensitas curah hujan tinggi menyebabkan Aliran Sungai Teriti Kecamatan Mekakau Ilir meluap hingga ketinggian 1 Meter.
Akibatnya, membuat 1 unit rumah milik salah seorang warga Desa Pulau Duku, Kecamatan Mekakau Ilir, Kabupaten OKU Selatan pada Jumat 16 Febuari 2024, sekira Pukul 16.47 Wib.
Beruntung, banjir itu sendiri berlangsung hanya 1 Jam aliran sungai kembali surut dan tidak menimbulkan korban Rumah ambruk dan tidak menimbulkan korban jiwa.
Pasalnya, banjir itu sendiri terhitung dari Pukul 16.47 Wib, lalu pada Pukul 17.00 Wib aliran sungai sudah mulai surut.
BACA JUGA:Polsek Muaradua Sambangi Anak Tahfidz
BACA JUGA:Gelontorkan 3000 Ton Beras untuk Bantu Masyarakat Hadapi Bulan Puasa
Hal itu, sebagaimana yang dibeberkan oleh Kepala Pelaksana (Kalak) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) OKU Selatan Koni Romli, S. Pd., MM, Sabtu 17 Febuari 2024.
Dikatakannya, luapan aliran sungai teriti itu sempat merendam 1 unit rumah warga, namun untuk korban jiwa sejauh ini belum diketahui, sedangkan kerusakan pada fasilitas umum juga belum diketahui.
"Untuk sementara tidak ada yang meninggal, kerusakan rumah juga tidak ada, karena memang banjir tidak lama sudah mulai surut lagi," ucapnya.
BACA JUGA:Bupati Ogan Ilir Resmikan GOR Usang Sungging
BACA JUGA:PTBA Bantu Mesin Pemusnah Sampah untuk Kabupaten Muara Enim
Kendati demikian, pihaknya tetap menghimbau warga agar senantiasa waspada akan banjir susulan, lantaran cuaca tidak dapat diprediksi secara jelas, sehingga kita tetap harus waspada.
"Atas kejadian ini, sudah kita koordinasikan dengan pimpinan, TNI, dan Tagana atau Dinas Sosial Kabupaten OKU Selatan, untuk informasi lebih lanjut nanti akan disampaikan lagi," tandasnya. (Dal)