Kabel Sepanjang 900 Meter Dicuri, Jembatan Musi VI Palembang Gelap dan Rawan Kriminalitas

Kamis 16 Jan 2025 - 23:32 WIB
Reporter : Christian Nugroho
Editor : Christian Nugroho

PALEMBANG, HARIANOKUSELATAN.ID - Jembatan Musi VI Palembang mengalami masalah serius setelah kabel penerangan jalan sepanjang 900 meter dicuri oleh pelaku kejahatan. 

Akibatnya, jembatan yang menghubungkan kawasan Seberang Ulu I menjadi gelap gulita pada malam hari, memunculkan potensi tindakan kriminalitas.

Kondisi ini menimbulkan kekhawatiran bagi pengendara yang melintas, meskipun jembatan telah dilengkapi dengan kamera CCTV.

BACA JUGA:Kasat Lantas Ogan Ilir AKP Desram Chemy Bantah Dugaan Razia Ilegal

BACA JUGA:KPK Periksa Anggota DPR Maria Lestari dan Arif Wibowo dalam Kasus Suap PAW

Camat Seberang Ulu I Benarkan Pencurian

Camat Seberang Ulu I Palembang, Muhtiar Hijrun, mengungkapkan bahwa pencurian tersebut terjadi pada pertengahan Desember 2024. Namun, hingga kini, pelaku belum teridentifikasi, bahkan aksinya tidak terekam kamera pengawas.

"Pelaku tampaknya sudah memahami titik-titik tertentu di jembatan sehingga aksinya tidak terekam CCTV," jelas Muhtiar, Kamis, 16 Januari 2025.

BACA JUGA:DPRD Ogan Ilir Pastikan Perbaikan Jalan Meranjat-Tambang Rambang

BACA JUGA:Wali Kota Prabumulih Terpilih Cak Arlan Bentuk Tim Transisi

Langkah Penanganan Terkendala Anggaran

Penjabat (Pj) Wali Kota Palembang telah memerintahkan agar lampu penerangan di Jembatan Musi VI segera dinyalakan kembali. Namun, proses ini terhambat karena harga kabel yang hilang cukup tinggi, sehingga perlu penganggaran khusus.

"Pak Pj Walkot sudah memerintahkan agar penerangan segera diperbaiki, tetapi karena nilai kerugian cukup besar, perlu waktu untuk mengalokasikan anggarannya," tambah Muhtiar.

BACA JUGA:Rekor Baru Mohamed Salah: Kandidat Kuat Ballon d'Or dari Liverpool

BACA JUGA:Usai Dipecat, Shin Tae-yong Sebut Akan Kembali Jadi Pelatih

Kategori :