Ribuan Warga di 2 Kecamatan Siap Menangkan Cabup Pasangan ABDI

Senin 07 Oct 2024 - 23:31 WIB
Reporter : Hamdal
Editor : Kris

MUARADUA, HARIANOKUSELATAN.ID - Ribuan warga dari dua kecamatan di Kabupaten OKU Selatan siap berjuang untuk memenangkan pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Abusama-Misnadi (ABDI) dalam Pilkada OKU Selatan 2024.

Setelah pengukuhan Tim Koordinator Wilayah (Korwil), Koordinator Kecamatan (Korcam), Koordinator Desa (Kordes), dan Koordinator Dusun (Kordus) di Desa Kagelangan dan Belambangan, Kecamatan Buay Runjung, serta Desa Penanggungan dan Tanjung Kurung, Kecamatan Runjung Agung, tim pemenangan menyatakan siap menggalang suara maksimal untuk pasangan ABDI.

 BACA JUGA:Dihadapan Para Pendukungnya, Abusama SH Komitmen Lanjutkan Perjuangan Mantan Bupati H Muhtadin Sera’i

BACA JUGA:Anggota DPR RI Periode 2024-2029 Tak Dapat Rumah Dinas

Hal ini diungkapkan oleh Indra Darmawan, Korwil Buay Runjung, dalam acara ikrar pengukuhan tim pemenangan dan kampanye di dua kecamatan tersebut pada Senin, 7 Oktober 2024.

 

“Kami selaku tim pemenangan ABDI akan terus berusaha dan berupaya untuk memenangkan pasangan ABDI di dua kecamatan ini,” tegas Indra saat membacakan ikrar pengukuhan.

 BACA JUGA:Pengamanan Debat Perdana Pilgub Jakarta, Polisi: Kita Pastikan Tidak Ada Ancaman

BACA JUGA:Pelamar KPPS di OKU Melonjak Lampaui Target

Ia juga menambahkan bahwa tim akan berupaya keras untuk meningkatkan optimalisasi serta mengajak masyarakat di Kecamatan Buay Runjung dan Runjung Agung agar mendukung dan memilih pasangan ABDI dalam Pilkada mendatang.

 

“Kami menargetkan pasangan ABDI memperoleh suara 75 persen di dua kecamatan ini, dan kami akan bekerja keras untuk mencapainya,” tandasnya. (Dal)

Kategori :