MUARADUA, HARIAN OKU SELATAN - Warga Desa Villa, Kecamatan Warkuk Ranau Selatan, Kabupaten OKU Selatan khususnya mengeluhkan Jalan Peovinsi Sumatera Selatan amblas.
Keberadaan Jalan amblas itu sendiri tepatnya di Dusun III, Desa Villa, Kecamatan Warkuk Ranau Selatan, Kabupaten OKU Selatan.
Diketahui, Jalan amblas itu diakibatkan hujan sehingga air mengalir dari Ulu menggerus badan jalan hingga amblas sekitar 2 Meter memakan badan jalan.
BACA JUGA:Kejari OKU Selatan Tahan ASN Dinas Pendidikan Sumsel
BACA JUGA:Razia di Diskotek DA Palembang, Polda Sumsel Temukan Puluhan Pil Ekstasi Tak Bertuan di Tong Sampah
Atas kejadian itu, kerap membuat pengendara saat melintas terjebak hingga masuk lubang amblas itu.
Hal itu, sebagaimana yang disampaikan oleh Yeli warga Desa Villa, Kecamatan Warkuk Ranau Selatan saat dibincangi, Kamis 30 Mei 2024.
"Waktu musim hujan beberapa waktu lalu, air yang mengalir itu termasuk deras hingga menggerus badan jalan, sehingga mengakibatkan separo badan jalan menjadi amblas," ucapnya.
BACA JUGA:Kerugian Banjir Bandang di OKU Ditaksir Capai Rp29,6 Miliar
BACA JUGA:Terkait Dugaan Kecurangan Rekrutmen PPK dan PPS, Komisi I DPRD Segera Panggil KPU OKU Selatan
Dikatakannya, kondisi jalan ini sangat membahayakan lantaran posisi jalan menekuni sehingga membuat pengendara tidak mampu melihat dari jauh," bebernya.
Dengan ini tentu kami berharap kepada Pemerintah Kabupaten dan Provinsi Sumsel untuk dapat menindak lanjuti kondisi jalan ini," tandasnya. (Dal)