MUARADUA, HARIAN OKU SELATAN – Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten OKU Selatan menggelar Patroli Gabungan dalam upaya menjaga dan menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah tersebut.
Kegiatan yang berlangsung Sabtu malam 23 Maret 2024 ini dipimpin langsung oleh Kapolres OKU Selatan, AKBP Listiyono Dwi Nugroho, S.I.K., M.H., bertujuan untuk meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat pada malam hari serta mencegah potensi gangguan keamanan yang mungkin terjadi.
Tim gabungan ini sendiri terdiri dari personel Polres OKU Selatan dan TNI, serta Gabungan Sat Pol PP dan Dinas Perhubungan OKU Selatan.
BACA JUGA:Kedapatan Simpan Senpi Rakitan Warga Muara Enim Berlebaran di Penjara
BACA JUGA:Oknum Polisi Tembak dan Tusuk Debt Collector di Parkiran PSX Mall Palembang
Mereka melakukan patroli dengan rute yang telah ditentukan secara strategis untuk mencakup area-area yang rawan gangguan keamanan pada malam hari.
Selama patroli, tim gabungan melakukan pemeriksaan kendaraan untuk mencegah masuknya senjata tajam, obat terlarang, dan menghimbau agar tidak menyalakan petasan, tidak melakukan balap liar, serta tidak terlibat dalam tawuran.
Kapolres OKU Selatan, AKBP Listiyono Dwi Nugroho, S.I.K., M.H., menyebutkan kegiatan patroli gabungan ini merupakan langkah preventif untuk menjaga stabilitas kamtibmas di wilayah OKU Selatan, terutama pada malam hari yang sering menjadi waktu rawan untuk tindak kriminal.
BACA JUGA:Pasar Lapangan Kopri Baturaja Bakal Ditutup dan Dipindahkan
BACA JUGA:Warga OKU Nekat Jual Rumah dan Palsukan Tandatangan Pemilik
“Tujuannya adalah untuk memberikan rasa aman bagi warga yang beraktivitas malam hari dan memberikan kenyamanan dalam menjalankan ibadah puasa di bulan Ramadhan ,” ujar Kapolres.
Kegiatan ini berlangsung di Halaman Parkir Gedung Kesenian Muaradua pada pukul 21.00 WIB, dihadiri oleh Kapolres beserta jajaran, Dandim 0403 OKU yang diwakili, Kepala Dinas Perhubungan beserta jajaran, dan jajaran SatPol PP.
Hal ini menunjukkan komitmen bersama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kabupaten OKU Selatan. (rel)