Baca Koran harianokuselatan Online - Harian Oku Selatan

14 September 2025, Tol Palembang–Jambi Seksi 3 Dibuka Gratis untuk Umum

Jalan Tol Palembang-Jambi segmen Tempino-Simpang Ness, akan dioperasikan tanpa tarif mulai 14 September 2025 mendatang. -Foto: Ist.-

LOMBA MEWARNAI

JAMBI - PT Hutama Karya (Persero) resmi mengoperasikan Jalan Tol Betung–Tempino–Jambi (Betejam) Seksi 3 Segmen Tempino–Simpang Ness mulai Minggu, 14 September 2025 pukul 07.00 WIB. 

Ruas tol sepanjang 18,49 kilometer ini dibuka tanpa tarif bagi pengguna jalan selama masa sosialisasi.

BACA JUGA:Prototipe Yamaha M1 V4 Resmi Turun Perdana MotoGP Misano

BACA JUGA:Crosser Muda AHRT Siap Rebut Podium Seri 6 Kejurnas MX2 2025

Sudah Kantongi Sertifikat Laik Fungsi

Pembukaan ruas tol ini mengacu pada Keputusan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Nomor 813/KPTS/M/2025. 

Sebelumnya, ruas tersebut telah menjalani Uji Laik Fungsi (ULF) pada 6–8 Agustus 2025 dan dinyatakan memenuhi seluruh aspek teknis maupun administrasi.

Hasil uji tersebut mendapat Sertifikat Laik Fungsi dan Operasi (SLFO) dengan predikat bintang 5 pada 22 Agustus 2025 dari Kementerian PUPR.

BACA JUGA:Jemput Bola ke Desa, Dinas KB Buka Pelayanan KB Gratis

BACA JUGA:Dinkes OKUS Gelar Gerakan Pengendalian Penyakit Prioritas Kardiovaskuler

Fasilitas Lengkap dan Personel Siaga

Executive Vice President (EVP) Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, Adjib Al Hakim, menyampaikan bahwa ruas tol ini sudah dilengkapi berbagai fasilitas penunjang.

“Tersedia satu gerbang tol dengan enam gardu (tiga masuk dan tiga keluar, termasuk dua reversible), 58 personel siaga, serta enam armada operasional,” jelas Adjib.

Segmen ini juga menjadi lanjutan dari Tol Betejam Seksi 3 Segmen Bayung Lencir–Tempino yang lebih dulu beroperasi tanpa tarif sejak akhir 2024.

BACA JUGA:Polsek Buay Sandang Aji Kembali Gelar Pasar Murah, Sediakan 10 Ton Beras

BACA JUGA:MTs Negeri 01 OKUS Berikan Reward ke Siswa Tahfidz Terbaik

Waktu Tempuh Lebih Singkat

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan