Geledah Kantor Ditjen Migas, Kejagung Sita 9 Kardus Barang Bukti

Hasil Geledah Kantor Dirjen Migas Kementerian ESDM, Kejagung Bawa 9 Kardus Barang Bukti. -Foto: Fajar Ilman.-

JAKARTA, HARIANOKUSELATAN.ID - Tim penyidik Kejaksaan Agung (Kejagung) melakukan penggeledahan di kantor Direktorat Jenderal Minyak dan Gas (Migas) Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) pada Senin, 10 Februari 2025. 

Penggeledahan yang berlangsung selama tujuh jam tersebut berujung pada penyitaan sembilan kardus berisi barang bukti.

BACA JUGA:Presiden RI Prabowo Subianto Singgung Ada Pihak yang Tak Senang Kebijakan Efisiensi Anggaran

BACA JUGA:Usai Penggeledahan dan Penyitaan, Kejati Sumsel Periksa Plt Kadis PUPR Banyuasin

Proses penggeledahan dimulai sekitar pukul 12.00 WIB dan berakhir pada 18.40 WIB. Sejumlah penyidik tampak membawa kardus-kardus berisi dokumen dari dalam gedung sebelum meninggalkan lokasi.

"Penggeledahan dimulai siang tadi," ujar salah satu penyidik Kejagung di lokasi. Namun, ketika ditanya mengenai ruangan mana saja yang digeledah serta siapa saja yang terlibat, ia enggan memberikan penjelasan lebih lanjut.

BACA JUGA:Sekda OKU Selatan Ikuti Launcing Program Pemeriksaan Kesehatan Gratis

BACA JUGA:Kapolres OKU Selatan Resmikan Pasukan Operasi Keselamatan

"Nanti rilisnya akan disampaikan di Kejagung," tambahnya singkat.

Sementara itu, Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejaksaan Agung, Harli Siregar, membenarkan adanya penggeledahan tersebut. "Benar, ada penggeledahan di kantor Ditjen Migas," ujarnya saat dikonfirmasi.

BACA JUGA:Pemda OKU Selatan Tindaklanjuti Permasalahan Tunjangan Guru PAI

BACA JUGA:Polisi Ringkus Residivis yang Bunuh Petani di Lahat, Terancam 15 Tahun Penjara

Meski demikian, Harli belum memberikan rincian lebih lanjut mengenai perkara yang sedang diselidiki. "Saat ini penggeledahan masih berlangsung, jadi kami belum bisa memberikan informasi lebih detail," katanya.

Publik kini menanti perkembangan lebih lanjut terkait tujuan penggeledahan dan kasus yang sedang diselidiki oleh Kejagung.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan