Jelang Tahun Baru, Pantai Bidadari Mulai Dipadati Pengunjung
Destinasi wisata pantai Bidadari Danau Ranau, OKU Selatan yang tampak mulai dipadati pengunjung., Minggu 29 Desember 2024. -Foto: Hamdal Hadi/Harian OKU Selatan.-
MUARADUA, HARIANOKUSELATAN.ID - Jelang libur tahun baru sekaligus libur akhir pekan, destinasi wisata pantai bidadari Danau Ranau, OKU Selatan mulai dipadati pengunjung. Minggu, 29 Desember 2024.
Diketahui, pengunjung pantai bidadari itu sendiri mulai dari wisatawan lokal hingga luar dari Kabipaten OKU Selatan. Seperti dari Kabupaten OKU, Prabumulih bahkan dari Palembang.
BACA JUGA:Keajaiban Daun Salam: Lebih dari Sekadar Bumbu Dapur
BACA JUGA:Jadwal Puasa Rajab 2025 Lengkap dengan Niat dan Tata Caranya
"Wah, padat sekali pengunjung hari ini, lumayan sangat ramai, senang melihat Danau ranau kalau ramai," ucap Tika salah satu wisatawan OKUS.
Dikatakannya, untuk pengunjung wisata Danau ranau saat ini memang sudah nampak mulai ramai, dimana tahun baru tinggal 2 hari lagi berkemungkinan akan tambah ramai.
BACA JUGA:Berlaku 1 Januari 2025! Berikut Daftar HP yang Tidak Bisa Menggunakan WhatsApp
BACA JUGA:Puskesmas Muaradua Terus Tingkatkan Kenyamanan Pelayanan Kesehatan
"Libur minggu aja udah ramai, apalagi pas tahun baru nanti, kalau kami lihat dibeberapa penginapan tadi juga sudah banyak kendaraan yang terparkir," katanya.
Ian, wisatawan lainnya juga menambahkan bahwa destinasi wisata Danau Ranau memang terus diminati oleh wisatawan dari berbagai wilayah.
BACA JUGA:Seluruh Pelanggan Listrik PLN Wajib Tahu, Ini Mekanisme Agar Dapat Diskon 50 Persen
BACA JUGA:Polres OKUS siapkan Presonel pengamanan LIburan Tahun Baru.
Tinggal saja, bagaimana dengan pelayanan dan fasilitas, karena disini akan menarik minat wisatawan. Namun, begitu juga sebaliknya.
"Cukup padat hari ini, cuaca juga mendukung, makanya lumayan ramai, berharap sarana pendukung semakin lengkap, pelayanan yang ada semakin baik itu aja yang pastinya," katanya. (Dal)