Firli Bahuri Kembali Mangkir dari Sidang Etik dan Pemeriksaan Polisi

--

JAKARTA - Eks Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Firli Bahuri kembali mangkir dari sidang etik yang dilakukan oleh Dewas KPK.

Tidak hanya itu, Firli Bahuri juga mangkir dalam pemeriksaan yang dilakukan oleh penyidik kepolisian.

"Tidak (menghadiri sidang etik)," kata anggota Dewas KPK Syamsuddin Haris, Kamis, 21 Desember 2023.

Meskipun Syamsuddin enggan untuk memberikan rincian alasan mengapa Firli mangkir.

Namun ia memastikan sidang etik yang dilaksanakan pada hari ini tetap berlangsung meski Firli tak hadir.

Sementara itu, Polda Metro Jaya juga mengagendakan pemeriksaan Firli Bahuri terkait kasus pemerasan Syahrul Yasin Limpo.

Namun, Ian Iskandar yang merupakan kuasa hukum Firli mengabarkan jika kliennya tak menghadiri pemeriksaan tersebut.

Ian mengatakan pihaknya sudah mengirim surat permohonan penundaan pemeriksaan ke Polda Metro Jaya.

"Iyaa (nggak hadir pemeriksaan). Itu kan kita minta tunda itu karena ada agenda. Sebenarnya sudah ada permohonan kita ke Polda (Metro Jaya)," kata Ian saat dikonfirmasi, Kamis.

Ian menjelaskan kliennya tak hadir karena menghadiri agenda penting.

"Kita ga tau ya agenda yang dimaksud seperti apa tapi yang jelas berkas perkara kan Sudah dikirimkan ke kejaksaan tahap 1. Terkait apa keterangan tambahan kita ga tau tp yg jelas kita minta penundaan," ujarnya. (dnn)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan