Jalan Penghubung 4 Desa Kec Kisam Tinggi Diaspal, Warga Namai ‘Tebing Abusama’ Sebagai Bentuk Terima Kasih

Akses Lancar di Kisam Tinggi: Jalan Diaspal dengan Dana Pribadi Abusama-desti-

Harianokuselatan.bacakoran.co, OKU Selatan - Warga dari empat desa di Kecamatan Kisam Tinggi, Kabupaten OKU Selatan, akhirnya bisa menikmati akses jalan yang mulus setelah pengaspalan dilakukan oleh Abusama, SH, Calon Wakil Bupati OKU Selatan Nomor Urut 4.

Jalan sepanjang 50 meter dengan lebar 5 meter dan ketebalan 20 cm ini dikerjakan menggunakan dana pribadi Abusama, yang menjadi bukti kepeduliannya terhadap kebutuhan masyarakat.

Pengecoran beton jalan tersebut menghubungkan Desa Gunung Megang, Desa Simpang 3, Desa Simpang 4, Desa Air Alun, dan Desa Singalaga.

Sebelumnya, jalan ini hanya berupa tanah liat yang menyulitkan warga, terutama saat musim hujan.

Inisiatif Abusama mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat, yang bahkan menamai jalan itu sebagai “Tebing Abusama” sebagai bentuk penghargaan.

Salah seorang warga Desa Gunung Megang mengungkapkan kebahagiaannya atas perbaikan jalan ini.
"Jalan ini sudah bertahun-tahun dibiarkan tanah liat.

BACA JUGA:Gerebek Kampung Narkoba, Petugas Temukan Pengedar Wanita

Kalau hujan, jalannya licin dan susah dilewati. Alhamdulillah, sekarang sudah diaspal oleh Pak Abusama, yang memakai uang pribadi untuk membantu kami," ujar warga tersebut.

Selain mempermudah aktivitas warga, pengaspalan ini juga diharapkan dapat meningkatkan perekonomian desa. Warga mengaku terharu atas perhatian Abusama terhadap kebutuhan mereka.

Sebagai bentuk rasa terima kasih, warga empat desa sepakat memberi nama jalan tersebut Tebing Abusama.
"Ini bentuk penghormatan kami kepada beliau. Pengorbanannya luar biasa demi kepentingan masyarakat banyak," ujar salah satu warga.

Rensi, warga Desa Tenang, menambahkan bahwa jalan ini sangat penting bagi aktivitas masyarakat. Sebelumnya, kondisi jalan yang buruk sering menghambat kegiatan sehari-hari, terutama untuk mengangkut hasil pertanian.
"Jalan ini sangat membantu. Sekarang akses dari desa ke desa lancar, dan kami tidak khawatir lagi saat musim hujan," ungkapnya.

BACA JUGA:Bagaimana Instruksi Kapolri, Soal Kabag Ops Polres Solok yang Tembak Kasat Reskrim dari Jarak Dekat

Menurut Rensi, perbaikan jalan ini dilakukan secara swadaya dengan dukungan penuh dari Abusama. "Beliau tidak hanya memimpin, tetapi juga turun langsung membantu masyarakat. Kami sangat mengapresiasi inisiatif seperti ini," tambahnya.

Pengaspalan jalan ini menjadi salah satu bukti nyata komitmen Abusama terhadap pembangunan infrastruktur yang berdampak langsung pada kesejahteraan masyarakat.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan