HDCU Targetkan 70 Persen Kemenangan di OKU Selatan

Pengukuhan Tim kemenangan oleh Calon Gubernur Sumsel H Herman Deru di gedung Kesenian, Muaradua, Selasa 15 Oktober 2024. -Foto: Hamdal Hadi/Harian OKU Selatan.-

MUARADUA, HARIANOKUSELATAN.ID - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan Nomor Urut 1, H. Herman Deru dan H. Cik Ujang (HD-CU), menargetkan kemenangan sebesar 70 persen di wilayah Kabupaten OKU Selatan dalam Pilgub Sumsel 2024.

 

Target tersebut diungkapkan oleh H. Herman Deru saat melakukan pengukuhan Tim Kampanye Kabupaten OKU Selatan yang terdiri dari sedikitnya 1.000 anggota di Gedung Kesenian, Muaradua, pada Selasa, 15 Oktober 2024.

 

Herman Deru menyampaikan bahwa OKU Selatan memiliki banyak potensi yang perlu terus dikembangkan untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, terutama di sektor kopi dan pariwisata.

 BACA JUGA:Unsur Pimpinan DPRD Kota Palembang Periode 2024-2029 Resmi Dilantik

BACA JUGA:Debat Pilkada Kota Palembang Digelar 3 Kali

"OKU Selatan ini memiliki banyak kopi yang berpotensi mendunia. Ke depan, kita akan mengupayakan agar kopi dari OKU Selatan bisa dikenal secara internasional. Selain itu, potensi wisata Danau Ranau juga harus terus kita tingkatkan," ujar Herman Deru.

 

Ia juga meminta seluruh tim dan masyarakat untuk tetap menjaga persatuan dan menyampaikan informasi yang baik selama masa Pilgub ini. Herman Deru optimis masyarakat OKU Selatan akan mempercayakan kepemimpinan Sumsel kepada pasangan HD-CU.

 BACA JUGA:3.200 Tim di Kecamatab BPRRT Siap Perjuangkan Pasangan ABDI

BACA JUGA:Herman Deru Disambut Meriah di OKU Selatan, Polres dan TNI Amankan Kampanye Paslon HDCU

"Kami percaya, masyarakat OKU Selatan akan memberikan amanah kepada kami untuk kembali memimpin Sumsel," tambahnya.

 

Ketua Tim Pemenangan HD-CU OKU Selatan, H. Amink Sastra, menyatakan siap memperjuangkan kemenangan pasangan HD-CU dan yakin mampu mencapai target suara 70 persen di wilayah OKU Selatan.

 

"Kami yakin dapat mencapai target kemenangan 70 persen di OKU Selatan," tandas Amink. (dal)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan