Skylar Sampaikan Pesan Usai RRQ Hoshi Juara Regular Season MPL ID S14

RRQ Hoshi juara regular season MPL ID S14, Skylar apresiasi kerja keras timnya.-Foto ;ist-

HARIANOKUSELATAN.ID - Pertandingan antara RRQ Hoshi dan Team Liquid ID pada Sabtu (5/10) menjadi sorotan utama di pekan ke-9 MPL ID Season 14. Laga ini menjadi penentu siapa yang layak meraih gelar juara regular season, menjelang babak playoff yang semakin dekat.

Team Liquid ID tampil impresif sepanjang season, namun RRQ Hoshi berhasil menunjukkan performa yang lebih baik di pertandingan krusial ini. Pertarungan sengit berakhir dengan kemenangan 2-1 untuk RRQ Hoshi, yang memastikan mereka meraih gelar juara regular season MPL ID S14.

Skylar, kapten RRQ Hoshi, berbicara dalam wawancara pasca-pertandingan mengenai pencapaian ini. Ia menyebut laga melawan Team Liquid ID seperti pertandingan Grand Final.

Namun, Skylar menegaskan bahwa fokus utama mereka sekarang adalah menampilkan performa terbaik di babak playoff dan mencapai Grand Final yang sesungguhnya.

“Kalau di regular season, iya (seperti Grand Final). Tapi di playoff, kami harus lebih berusaha lagi agar bisa sampai ke Grand Final,” ucap Skylar.

Skylar juga memuji semangat dan kerja keras timnya, terutama setelah mereka mengalami beberapa kekalahan di pekan sebelumnya. Ia mengatakan, para pemain terus berusaha mencari solusi dan cara untuk kembali meraih kemenangan.

"Alhamdulillah, saya melihat teman-teman sangat try hard. Meski sempat kalah di week 8, mereka tidak menyerah dan tetap berusaha menemukan solusi untuk menang," tambahnya.

Ia juga menyoroti peran penting staf pelatih dalam membantu RRQ Hoshi meraih gelar ini. Menurut Skylar, dukungan dari Khezcute dan Kevin sebagai pelatih memberikan dampak besar terhadap chemistry dan performa tim di dalam game.

“Mungkin kunci keberhasilan ini ada pada chemistry tim yang kuat, dan tentunya berkat bantuan dari coaching staff seperti bang Khezcute dan bang Kevin yang terus mendukung kami,” tuturnya.

Meski senang dengan gelar juara regular season, Skylar menekankan bahwa target utama timnya adalah memastikan posisi di upper bracket playoff. Menurutnya, gelar juara regular season bukanlah tujuan akhir, tetapi pentingnya mendapat slot upper bracket untuk mempermudah langkah mereka di playoff.

“Kalau dibilang senang, ya senang karena kami berhasil mengejar upper bracket. Tapi saya pribadi lebih fokus pada slot upper bracket daripada status juara regular season,” pungkasnya.

Gelar juara regular season MPL ID S14 ini menjadi prestasi penting bagi RRQ Hoshi, mengulang kesuksesan serupa yang mereka raih di MPL ID Season 9. Kini, mereka akan bersiap menghadapi babak playoff dengan semangat yang lebih besar dan harapan untuk kembali meraih gelar juara di turnamen tersebut.(arl)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan