Hadiah Indonesia Series: Road to Asia Pacific Predator League 2025 Capai Rp 225 Juta
Total hadiah Indonesia Series: Road to Asia Pacific Predator League 2025 ratusan juta rupiah.-Foto ;ist-
HARIANOKUSELATAN.ID - Indonesia Series: Road to Asia Pacific Predator League 2025 segera digelar, dan total hadiah yang diperebutkan mencapai Rp 225 juta. Kompetisi ini akan berlangsung dalam beberapa fase, dengan hadiah yang didistribusikan di setiap tahap.
Menurut Renaldy Felani, Marketing Communication Manager Acer Indonesia, hadiah tersebut akan dibagikan pertama kali dalam fase roadshow di 10 kota. Masing-masing kota akan mendapat total hadiah Rp 4 juta serta tiket untuk online qualifier.
"Untuk game Valorant, fase kedua yaitu online qualifier akan memberikan hadiah total Rp 20 juta. Sedangkan di grand final, kami menyediakan hadiah sekitar Rp 95 juta," ujar Renaldy.
Selain itu, untuk nomor pertandingan Dota 2, total hadiah yang disiapkan adalah Rp 60 juta. Pada fase online qualifier, pemenang juara satu hingga empat akan menerima hadiah sebesar Rp 20 juta.
Di babak grand final, juara pertama dan kedua akan mendapatkan total Rp 40 juta, dengan rincian Rp 25 juta untuk juara pertama dan Rp 15 juta untuk juara kedua.
Pemenang dari kompetisi ini akan berkesempatan terbang ke Malaysia untuk mewakili Indonesia dalam Asia Pacific Predator League 2025. Di sana, mereka akan bertanding melawan tim-tim terbaik dari 14 negara yang berpartisipasi.
Renaldy juga menambahkan bahwa total hadiah di ajang Predator League di tingkat Asia Pasifik akan lebih besar, mencapai sekitar Rp 6 miliar.
Bagi para gamer Dota 2 dan Valorant yang tertarik untuk ikut serta, pendaftaran sudah dibuka melalui situs resmi Predator League. Untuk Valorant, pendaftaran berlangsung dari 13 September hingga 17 Oktober 2024, sedangkan untuk Dota 2, pendaftaran dibuka mulai 1 hingga 20 Oktober 2024.(arl)