Bantuan Kemanusiaan Indonesia untuk Palestina Tiba di Gaza
Foto: Truk-truk bantuan kemanusiaan tiba di Gaza dari Indonesia.--
JAKARTA - Bantuan kemanusiaan dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI, bersama dengan lembaga amil zakat (LAZ), mitra, dan dukungan masyarakat Indonesia, telah mencapai wilayah Gaza, Palestina. Lebih dari 600 truk bantuan kemanusiaan berhasil memasuki Gaza melalui gerbang jalur Rafah, Mesir, demikian yang diungkapkan oleh Perwakilan Egyptian Red Crescent (ERC) Marwan.
Marwan menyatakan bahwa gudang-gudang bantuan di Mesir tidak lagi penuh karena penyaluran bantuan ke Gaza berjalan lancar. Duta Besar Indonesia untuk Mesir, Lutfi Rauf, juga menyaksikan bantuan dari Baznas yang telah tiba di Gaza. Marwan menambahkan bahwa sebanyak 600 truk bantuan telah berhasil masuk dan distribusi bantuan ke masyarakat Palestina sedang berlangsung.
Ketua Baznas RI, Noor Achmad, menyampaikan rasa syukur atas lancarnya pengiriman bantuan tahap pertama. Ia juga menjelaskan bahwa Baznas terus berkoordinasi dengan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) RI dan KBRI Kairo untuk memastikan dan memantau distribusi bantuan. Tujuan utamanya adalah memastikan bahwa donasi kemanusiaan masyarakat Indonesia yang dititipkan kepada Baznas RI dapat disalurkan sepenuhnya untuk membantu masyarakat Palestina.
Bantuan kemanusiaan seberat 51,5 ton ini merupakan hasil kerjasama antara pemerintah, dunia usaha, dan masyarakat Indonesia, termasuk Baznas. Sebelumnya, Presiden RI Joko Widodo telah melepas bantuan tersebut di Pangkalan TNI AU Halim Perdana Kusuma, Jakarta, pada 4 November 2023. Bantuan tersebut tiba di Mesir pada 6 November 2023 dan kini telah mencapai Gaza untuk didistribusikan kepada masyarakat yang membutuhkan. (*)