Perilisan Game Inazuma Eleven: Victory Road Resmi Ditunda ke November 2025

Game Inazuma Eleven: Victory Road.-foto;ist-

IKLAN UMROH

HARIANOKUSELATAN.ID – Kabar kurang menyenangkan datang dari pengembang Level5. Game sepak bola fantasi yang paling dinanti, Inazuma Eleven: Victory Road, kembali mengalami penundaan perilisan. Semula dijadwalkan meluncur pada 21 Agustus 2025, game ini kini akan rilis pada 13 November 2025.

Melalui akun resmi X (dulu Twitter), Level5 menyatakan bahwa alasan utama penundaan ini adalah karena volume konten yang lebih besar dari perkiraan. Hal ini membuat proses perekaman suara, pelokalan multibahasa, hingga penyempurnaan akhir game membutuhkan waktu tambahan.

BACA JUGA:Jadwal MSC 2025 Hari Ini: RRQ Hoshi Hadapi Area 77, Ujian Perdana Sang Raja

BACA JUGA:Berapa Gaji Pro Player Esports? Ini Rata-rata Penghasilan Mereka di 2025

“Kami ingin memastikan kualitas tertinggi untuk para pemain di seluruh dunia. Mohon maaf atas ketidaknyamanan ini dan terima kasih atas dukungan serta pengertian Anda,” tulis Level5 dalam pernyataan resminya.

Platform dan Spesifikasi PC

Inazuma Eleven: Victory Road akan dirilis di berbagai platform:

PlayStation 4 & 5

Xbox Series X

Nintendo Switch & Switch 2

PC (Windows 10/11 64-bit)

Namun, untuk gamer PC, Level5 menyarankan spesifikasi berikut agar pengalaman bermain lebih maksimal:

Minimum:

Prosesor: Intel Core i3-3225 / AMD A10-7850K

RAM: 8GB

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan