Hujan Deras Picu Longsor di Jalinteng Sekayu-Lubuklinggau

Kamis 26 Dec 2024 - 23:11 WIB
Reporter : Christian Nugroho
Editor : Christian Nugroho

MUSI BANYUASIN, HARIANOKUSELATAN.ID  - Pada Selasa malam, 24 Desember 2024, hujan deras memicu longsor di sepanjang bantaran Sungai Musi pada ruas jalan lintas tengah (Jalinteng) Sekayu-Lubuklinggau, tepatnya di pinggir Jalan Mangunjaya-Muara Beliti. 

Longsor ini terjadi di Dusun V, Desa Tanjung Raya, Kecamatan Sangga Desa, Kabupaten Muba, yang merupakan perbatasan antara Muba dan Musi Rawas (Mura).

BACA JUGA:Pj Walikota Palembang Tinjau Tower Jembatan Ampera Ulu

BACA JUGA:Razia Tempat Hiburan Malam, BNNK Muara Enim Temukan Pengunjung Positif Narkoba

Kapolres Muba, AKBP Listiyono Dwi Nugroho SIK MH, bersama rombongan meninjau lokasi longsor tersebut. 

Beliau menyatakan bahwa tidak ada korban jiwa dalam insiden ini dan pihaknya sedang merumuskan langkah penanganan awal bersama pemerintah Kecamatan Sanga Desa, BBPJN, dan konsultan terkait.

Untuk memastikan keamanan pengguna jalan, pihak kepolisian telah memasang pembatas jalan, rambu peringatan, dan traffic cone. 

BACA JUGA:Polisi Gerebek Pos Pungli, Amankan 8 Orang dan Barang Bukti

BACA JUGA:KPU Kota Pagaralam Tekankan Disiplin dan Kolaborasi Lewat Apel Rutin

Selain itu, Kapolres mengimbau warga di sepanjang Sungai Musi untuk tetap waspada mengingat curah hujan yang tinggi bisa memicu longsor susulan.

Menurut PPK 1.4 Satker PJN I Palembang, Faturahman, longsor telah memakan bahu jalan sepanjang 15 meter di jalan nasional Sekayu-Lubuklinggau. 

Sebagai langkah awal, rambu portabel, garis polisi, dan terpal telah dipasang untuk mencegah aliran air langsung ke area longsor. 

BACA JUGA:Hendri Satrio: Akhir Tahun Momentum Evaluasi Kinerja Parpol

BACA JUGA:Kapolres Lahat: Hindari Perpecahan, Jaga Kondusivitas Kabupaten

Pihak terkait juga berencana membuat sand bag sebagai penahan dinding longsor sementara.

Kategori :