MUARADUA, HARIAN OKU SELATAN - Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang (PU-TR) Kabupaten OKU Selatan kembali menggelar Rapat tentang Penyusunan Rencana Detail Tata Ruang (RDTR) Wilayah Perencanaan Perkotaan Gunung Terang Kecamatan Buay Sandang Aji. Jumat, 07 Juni 2024.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Tata Ruang OKU Selatan A. Farid Effendy, ST., MM melalui Kepala Bidang Tata Ruang PU-TR Alnan farizi, ST., MT menyampaikan adapaun materi pembahasan Rapat Koordinasi ini diantaranya, membahas Pengendalian pengawasan tata ruang.
BACA JUGA:Pemkab OKU Selatan Bantu Perobatan ODGJ
BACA JUGA:83 Personel Polres Kawal Aksi Mahasiswa Aksi di DPRD OKU Selatan
Lantaran, RDTR akan di tuangkan dalam bentuk Peraturan Daerah sebagai pedoman dalam penetapan Perizinan dan pedoman bagi instansi dalam menyusun zonasi, dan pemberian periijinan kesesuaian kesesuaian pemanfaatan bangunan dengan peruntukan lahan.
Selanjutnya membahas terkait rencana struktur air minum dapat mempertimbangkan pembangunan sumur resapan atau injeksi sebagai kompensasi terhadap pemanfaatan air tanah dalam suatu kawasan permukiman dan perumahan," jelasnya.
BACA JUGA:Puluhan Massa Tuntut Komisioner KPU OKU Selatan Diberhentikan
BACA JUGA:Sejumlah Pejabat Utama Polres OKU Selatan Dimutasi
Selain sebagai Pusat Pelayanan Kawasan (PPK), di kawasan ini juga akan dibangun prasarana lainnya seperti jalur evakuasi bencana, jaringan distribusi, bak penampungan air hujan, sumur bor, Tempat Penampungan Sementara (TPS) sampah , lahan pertanian pangan berkelanjutan, terdapat BTS dan jaringan secara optik pada RDTR WP perkotaan gunung terang.
"Seluruh upaya ini bertujuan untuk merancang tata ruang Kabupaten OKU Selatan sehingga wilayah ini menjadi tempat yang aman, nyaman, produktif, dan berkelanjutan dengan fokus pada sektor pertanian, perkebunan, dan pariwisata," ujarnya. (Dal)