259 Jamaah Haji OKU Selatan Resmi Berangkat
Pelepasan Calon Jamaah Haji (CJH) OKU Selatan oleh Bupati OKU Selatan Popo Ali Martopo, B.Comm di Masjid Agung Al-Muhtadin, pada Selasa 21 Mei 2024. -Foto: Hamdal Hadi/Harian OKU Selatan.-
MUARADUA, HARIAN OKU SELATAN - Sebanyak 259 Calon Jamaah Haji (CJH) asal OKU Selatan secara resmi diberangkatkan ke Tanah Suci untuk melaksanakan ibadah haji Tahun 2024.
Pemberangkatan itu sendiri dilepas langsung oleh Bupati OKU Selatan Popo Ali Martopo, B.Comm di Masjid Agung Al-Muhtadin, pada Selasa 21 Mei 2024.
Dalam kesempatan itu, Bupati Popo Ali mengaku sangat bahagia melihat keceriaan para jamaah yang akan segera menunaikan rukun islam ke lima di tanah suci
Selain itu, Bupati menyampaikan salah satu hal yang patut disyukuri adalah kuota jamaah haji asal Kabupaten OKU Selatan yang tahun ini begitu banyak, yaitu 259 orang.
Hal ini sangat jauh meningkat dibanding tahun-tahun sebelumnya, selain itu kondisi yang ada saat ini juga patut disyukuri.
BACA JUGA:Terbukti Korupsi dana KUR Rp1,6 Miliar, Mantan Pinca BNI KCP Muaradua OKU Selatan Divonis 2 tahun
BACA JUGA:140 Karyawan RSUD Belum Terima Gaji Selama 5 Bulan
"Kita bersyukur, sehingga rasa syukur itu dalam kesempatan ini Pemda diberikan kesempatan untuk mendampingi jamaah, dan kami tugaskan yaitu pak sekda dan kadin PPPAPPKB. Semoga pendampingan dan pelayanan semakin baik dan membuat para jamaah haji OKU Selatan semakin merasa nyaman," ujar Bupati.
Bupati juga berpesan kepada para jamaah untuk senantiasa menjaga kesehatan dengan menjaga pola makan dan menjaga kesehatan tubuh. Pasalnya selain ibadah haji ini terdapat beberapa rukun yang harus dijalani, jenis makanan dan kondisi cuaca juga kerap menjadi kendala yang dihadapi oleh para jamaah.
"InsyaAllah, semoga semua jamaah sehat, perjalanan lancar dan dapat mengikuti seluruh rangkaian (rukun) haji dan menjadi haji yang mabrur dan mabruroh, membawa kebaikan untuk Kabupaten kita tercinta ini. Dan kembali ke tanah air, smpai ke rumah sehat wal afiat. Kami semua menunggu kepulangan bapak ibu di sini. Cukupi asupan tubuh, jaga kesehatan, jaga diri. Semoga senantiasa diberikan kesehatan," katanya.
BACA JUGA:HD Ingin Bangun Sumsel Bersama PDIP
BACA JUGA:Maju Pilkada, Pj Kepala Daerah Harus Mundur 40 Hari Sebelum Daftar
Kemudian, perlu kami sampaikan kepada para jamaah tetap menjaga kekeluargaan dan kekompakan selama menjalankan ibadah haji. Dengan saling peduli dan saling membantu antar sesama baik jamaah yang umurnya masih muda maupun yang sudah lanjut usia.
"Titip do'akan Kabupaten OKU Selatan agar senantiasa aman, damai dan sejahtera. Dan do'akan masyarakat yang belum mendapatkan kesempatan agar diberikan kesempatan untuk menunaikan ibadah haji," tuturnya.
Saya juga berpesan kepada para petugas untuk memberikan pendampingan yang maksimal kepada para jamaah," ujarnya.
Sedangkan, Ketua pelaksana kegiatan yang juga merupakan Kabag Kesra, Ruswani, SP., menuturkan, kegiatan ini merupakan pelepasan secara resmi dari Pemkab dan fasilitasi keberangkatan dari Muaradua ke Palembang. Menurutnya, ini merupakan bentuk pemberian kenyamanan dan keamanan kepada jamaah calon haji.
BACA JUGA:Anies Baswedan Pertimbangkan Maju Pilkada DKI Kembali
BACA JUGA:Polda Metro Jaya Segera Jadwalkan Pemeriksaan Pendeta Gilbert Lumoindong
Dijelaskannya bahwa proses keberangkatan para jamaah ini telah dimulai sejak Senin kemarin, di mana keberangkatan ini dimulai dengan pengumpulan dan pengiriman koper para jamaah.
Selanjutnya, para jamaah akan berangkat menggunakan bus dari Muaradua menuju Palembang pada Rabu usai solat subuh berjamaah di Masjid Al-Muhtadin dengan diiringi mobil patwal dan mobil kesehatan serta beberapa mobil pendamping lainnya.
Diungkapkannya bahwa tahun ini total jamaah calon haji Kabupaten OKU Selatan 259 orang dengan rincian 108 orang jamaah laki-laki dan 151 jamaah perempuan, dengan jamaah termuda berumur 26 tahun serta jamaah tertua berumur 85 tahun," tandasnya. (Dal)