Dinas Perikanan Tabur 200 Benih Ikan Lele

Penemuan bayi di depan pintu rumah warga di Kecamatan Banding Agung, Kabupaten OKU Selatan. -Foto: Desti/Harian OKU Selatan.-

 

MUARADUA, HARIAN OKU SELATAN - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) OKU Selatan melalui Dinas Peternakan dan Perikanan lakukan penaburan benih ikan dikolam, Desa Simpang Agung, Kecamatan Simpang, pada Senin 04 Maret 2024.

 

Diketahui, benih ikan lele yang ditawarkan itu sendiri sebanyak 200 ekor yang diisikan ke kolam yang berukuran 1,2 x 1,5 Meter.

 

Hal itu, sebagaimana yang disampaikan oleh Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan OKU Selatan Parida Ariani, SP., MM Kabid Pemberdayaan Nelayan dan Usaha Perikanan Don Aidil, SP., MM, Selasa 05 Maret 2024.

BACA JUGA:Penemuan Bayi Perempuan di Depan Pintu Gegerkan Warga Banding Agung

BACA JUGA:Seorang Istri di Muba Tega Potong “Burung” Suami

 

Dikatakannya, dengan adanya penaburan benih ikan lelel ini tentunya Pemkab OKU Selatan berharap kedepan dapat meningkatkan ketahanan pangan masyarakat setempat.

 

"Ini juga salah satu langkah mendukung program Pemerintah Desa berupa Ketahanan Pangan yang selama ini telah berjalan, sehingga dapat meningkatkan ketahanan masyarakat dari budidaya lele tersebut," ucapnya.

 

Penaburan benih ikan lele ini juga agar masyarakat dapat melestarikan benih ikan yang telah ditabur dikolam adat dapat dijaga bersama oleh masyarakat.

BACA JUGA:Beredar Video CCTV Oknum Camat Berduaan dengan Wanita Bukan Istrinya di Ruang Kerja

BACA JUGA:Hanyut Lebih dari 24 Jam Lebih, Jasad Remaja Akhirnya Ditemukan

 

"Dikelola oleh masyarakat setempat, nanti ketika sudah panen biarkan mereka yang akan mengelolanya, kalau bisa harus terus dikembangkan," imbuhnya.

 

Dengan demikian, sambungnya, hal tersebut akan memberikan manfaat bagi masyarakat setempat, baik itu untuk pangan mau pun untuk diperjuangkan belikan sesuai dengan kesepakatan para pengelola. (Dal)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan