Peringati HUT Korpri Bakal Gelar Sejumlah Event
Foto - Sekretaris Korpri OKU Selatan, Eva Nirwana, S. IP., M.M.--
MUARADUA, HARIAN OKU SELATAN - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) yang ke-52 Korpri OKU Selatan bakal menggelar sejumlah event besar.
Event itu sendiri yakni Workshop Korpri yang akan dilaksanakan pada Rabu 22 November 2023, di gedung kesenian, Turnamen Bulu Tangkis 23-26 November 2023 di Geriya selatan Permai 1.
Kemudian, Donor Darah dan Cek Kesehatan gratis 23 November 2023 di Gedung Dewan Kesenian dan akan dilanjutkan upacara, pemberian hadiah serta menyerahkan bantuan.
Hal itu, sebagaimana yang disampaikan oleh Ketua Korpri OKU Selatan M. Rahmatullah, S. STP., M.M, melalui Sekretaris Korpri Eva Nirwana, S. IP., M.M, Selasa (14/10).
Dikatakannya, wacana berbagai event ini sendiri sesuai dengan hasil rapat dari awal hingga saat ini yang sudah diresmikan tandem atau jadwalnya.
"Lomba Senam dan Bulu Tangkis ini sengaja dilaksanakan untuk mengajak anggota Korpri agar senantiasa sehat jiwa dan raga serta menanamkan hidup yang sehat," cetusnya.
Ada pun untuk kegiatan Workshop ini sendiri untuk meningkatkan pengetahuan serta menambah wawasan peserta yang tergabung dalam Korpri.
"Untuk lomba senam sehat dan lomba bulu tangkis sementara ini baru melibatkan anggota Korpri saja, karena belum memungkinkan untuk melibatkan umum," ucap Eva.
Karena, kegiatan ini merupakan peringatan HUT Korpri sehingga hasil rapat kepengurusan itu kegiatan yang akan dilaksanakan selama beberapa hari kedepan," tandas Sekertaris Korpri. (Dal)