MTsN 1 OKU Selatan Beri Penghargaan ke Siswa

Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN-01) OKU Selatan berikan penghargaan ke siswa pemenang Lomba Tahfidz Tingkat Kabupaten. -Foto: Hamdal Hadi/Harian OKU Selatan. -

MUARADUA, HARIAN OKU SELATAN - Guna mengapresiasi prestasi siswa yang mengharumkan sekolah, Managemen Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN-01) OKU Selatan berikan penghargaan ke siswa pemenang Lomba Tahfidz Tingkat Kabupaten lada beberapa bulan lalu.

Pemberian penghargaan itu sendiri diserahkan langsung oleh Kepala MTSN-01 OKU Selatan dihalaman Sekolah, Senin 22 April 2024.

Diketahui, pemenang lamba tahfidz itu sendiri yakni Ramadiansyah Kelas 7.1 pemenang lkmba Tilawah Anak-anak Juara 1, Alphatio Ciputra Kelas 7.1 Pemenang Tahfidz 1 Juz Juara 1, dan Rafian Tata Kelas 9.1 Pemenang Tilawah Remaja Juara III.

BACA JUGA:Staf Ahli Hadiri Paripurna Istimewa HUT Ke XI Kabupaten Pesisir Barat Tahun 2024

BACA JUGA:Kemenag Gelar Pelatihan Manasik Haji Tahun 2024 M/1445 H

Drs, Veri Yulianto menyampaikan kepada seluruh warga madrasah bahwa kita harus bangga kepada anak-anak kita yang telah membuat harum nama madrasah dan anak-anak lain harus meniru hal positif ini.

Kamad MtsN 1 OKUS berharap dengan prestasi-prestasi yang sudah diraih tersebut dapat ditingkatkan dan dipertahankan serta menjadi motivasi bagi siswa  yang lain untuk meraih prestasi cemerlang.

“Saya berharap semoga madrasah di OKU Selatan khususnya dapat terus meningkatkan prestasi anak anak sebagai penerus bangsa dan sebagai tenaga pendidik kita harus memberikan dukungan dan motivasi kepada anak anak,” ucapnya.

BACA JUGA:Jalan Lintas Pulau Beringin-Mekakau Ilir Jadi Tempat Pembuangan Sampah Liar

BACA JUGA:Tragis! Bus Putra Sulung Ditabrak Kereta Api, Berikut nama 26 korban kecelakaan tersebut

Dikatakannya, prestasi yang telah diraih oleh siswa ini sendiri merupakan suatu kebanggaan bersama dimana atas perjuangan mereka mampu membawa nama baik sekolah.

Karena prestasi ini tentu sangat sulit untuk dicapai, karena perlombaan tingkat Kabupaten ini persaingan sangat ketat, sehingga keberhasilan ini sangat luar biasa," tandasnya. (Dal)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan