Review Crashlands 2 – Survival Unik Penuh Komedi

Kamis 10 Apr 2025 - 15:12 WIB
Reporter : Arel Muzaki
Editor : Arel Muzaki

Bangunan & Eksplorasi

Sistem bangunan sangat detail. Kamu harus menyiapkan lantai, tiang, dan dinding sebelum bisa membangun struktur utuh. Setiap ruangan memiliki fungsi, contohnya ruang pet yang butuh pencahayaan khusus.

Selain itu, kamu bisa membangun platform untuk menjelajahi area yang sulit dijangkau – fitur kecil namun sangat membantu saat eksplorasi.

Visual dan Audio

Crashlands 2 hadir dengan visual kartun yang lebih vibrant dibanding pendahulunya. Nuansa alien planet Woanope tergambar jelas lewat desain lingkungan yang penuh warna dan unik. Sudut pandang kamera kini sedikit diagonal, memberi tampilan lebih dinamis dibandingkan top-down klasik.

BACA JUGA:Mantan Wali Kota Palembang dan Suami Resmi Ditahan Kejari

BACA JUGA:Dinkes OKU Selatan Lakukan Fogging ke Lapas Kelas IIB Muaradua

Musik dan efek suara dalam game juga menyatu dengan atmosfernya. Khususnya saat building mode, musiknya bikin betah berlama-lama crafting dan mendekorasi markas.(arl)

 

Kategori :

Terkait