Musim Hujan, BPBD OKUS Minta Warga Waspada Bencana

Senin 18 Nov 2024 - 20:17 WIB
Reporter : Hamdal
Editor : Kris

MUARADUA, HARIANOKUSELATAN.ID - Memasuki musim hujan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten OKU Selatan mengimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana alam yang dapat terjadi sewaktu-waktu.

Kepala Pelaksana BPBD OKU Selatan, Koni Romli, S. Pd., MM., mengungkapkan bahwa meskipun bencana alam tidak dapat diprediksi secara pasti, masyarakat di wilayah ini, terutama yang tinggal di sekitar aliran sungai dan dekat pegunungan, harus tetap waspada.

 

“Memasuki musim penghujan, wilayah Kabupaten OKU Selatan memiliki potensi rawan bencana, seperti banjir, tanah longsor, dan pohon tumbang. Oleh karena itu, kami mengimbau warga untuk lebih berhati-hati,” ujar Koni pada Senin, 18 November 2024.

 BACA JUGA:Lapas Kelas IIB Muaradua Lakukan Mapenaling Tahanan Baru

BACA JUGA:Sisa Panen, Petani Kopi Harapkan Kenaikan Harga Kembali

Koni menambahkan, kondisi geografis OKU Selatan yang dominan berada di daerah rawan bencana menuntut perhatian lebih dari warga. Meskipun bencana sering kali terjadi secara mendadak, BPBD mengingatkan agar masyarakat tidak lengah dan selalu siap menghadapi kemungkinan terburuk, baik di siang maupun malam hari.

 

“Bencana bisa datang tanpa pemberitahuan. Kita tidak tahu kapan dan di mana terjadi. Oleh karena itu, kami minta agar masyarakat tetap waspada. Jangan menganggap remeh potensi bencana seperti banjir, longsor, maupun pohon tumbang, terutama di daerah yang rawan bencana,” kata Koni.

 

BPBD juga mengingatkan pentingnya kesiapsiagaan dan langkah-langkah preventif yang bisa dilakukan untuk mengurangi dampak bencana. Beberapa di antaranya adalah memastikan drainase yang baik untuk menghindari genangan air, memperkuat struktur bangunan terutama di daerah rawan longsor, dan memastikan pohon di sekitar rumah aman dari potensi tumbang.

 BACA JUGA:Longsor Timbun Jalan Simpang-Muaradua

BACA JUGA:Pasokan Ayam Potong Kosong di Pasar Saka Selabung, Harga Melonjak Drastis

Selain itu, BPBD mengajak masyarakat untuk memperhatikan tanda-tanda alam yang bisa menjadi indikasi adanya bencana, seperti hujan deras yang terus menerus atau pergeseran tanah di area lereng pegunungan. Masyarakat diharapkan segera melapor ke pihak berwenang jika melihat tanda-tanda yang mencurigakan.

 

“Keselamatan warga adalah prioritas utama kami. Masyarakat perlu selalu waspada dan memperhatikan lingkungan sekitar. Kami juga siap membantu jika ada bencana yang terjadi, namun yang lebih penting adalah mencegah agar tidak ada korban,” tambahnya.

 

BPBD OKU Selatan akan terus memantau kondisi cuaca dan potensi bencana selama musim hujan ini dan akan melakukan langkah-langkah antisipasi untuk mengurangi dampak bencana. Dengan adanya kewaspadaan yang tinggi, diharapkan bencana yang terjadi dapat diminimalisir dan korban dapat terhindar.

 

“Harapan kami, dengan meningkatnya kewaspadaan, masyarakat bisa lebih siap menghadapi musim hujan ini dan mengurangi potensi kerugian yang lebih besar,” tutup Koni. (Dal)

Kategori :